KEPOLISIAN DAERAH KALIMANTAN UTARA (POLDA KALTARA)

 
Kepolisian Daerah Kalimantan Utara disingkat Polda Kaltara adalah pelaksana tugas Kepolisian RI di wilayah Provinsi Kalimantan Utara. Polda Kaltara resmi berdiri pada tanggal 9 Januari 2018. Polda ini tergolong polda tipe A, karena ini dipimpin oleh seorang kepala kepolisian daerah yang berpangkat bintang dua (Inspektur Jenderal Polisi). Dahulu Polda bersatu dengan wilayah Kalimantan Utara bernama Polda Kaltim yang membawahi wilayah Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara sampai bulan Januari 2018. Markas besar sementara Polda Kaltara terletak di Kantor DPRD Kabupaten Bulungan yang tidak di gunakan yang terletak di Desa Bumi Rahayu KM 9 Tanjung Selor.

Polda Kaltara, menaungi 4 wilayah hukum yaitu 1 polresta 3 polres yang selama ini di bawah naungan Polda Kaltim, yakni Polresta Tarakan, Polres Bulungan, Polres Malinau dan Polres Nunukan. Pembentukan Polres Tana Tidung yang akan terbentuk dan akan masuk ke Polda Kalimantan Utara. Polda Kaltara Merupakan Polda Termuda dari 34 Polda yang ada di Nsantara ini.Polda Yang terbentuk sejak awal Tahun 2018 ini berdiri tanpa Gedung Polda sehingga Perjuangan Kapolda Kaltara Brigjen Pol rs. Indrajit, S.H. sebagai Kapolda Kalimantan Utara yang pertama sungguh luar biasa untuk membangun   Sarana dan Prasarana Polda Kaltara.

Perjuangan Membangun Polda Kaltara dari fisik berupa sarana dan prasana yang belum memiliki gedung Polda dan membangun sumber daya Manusia yang unggul Hingga tercapainya Tujuan Bersama Untuk Terciptanya Gedung Polda Kaltara mendapat apresiasi Oleh Kapolri Jenderal Polisi Prof.H.Muhammad Tito Karnavian ,P.HD. Kapolri Meresmikan Gedung Polda Kaltara Pada Bulan juli 2019 setelah Polda Kaltara terbentuk kurang lebih 1 tahun setengah,dan peresmian itu sempat tertunda yang sebelumnya pada rencana awal akan diremikan pada bulan maret,namun karena jadwal Kapolri yang padat dan urgen sehingga diundur pada bulan Juli.

Perjuangan Berdirinya Polda Kaltara akan menjadi sejarah Polri sehingga Tim Pujarah Polri datang  ke Polda Kaltara.Kapusjarah Polri Brigjen Pol. Drs. Istu Winarto, S.H.,M.M. selaku koordinator Tim Bersama Karo Suluhkum DivKumPolri Brigjen Pol. Dr.Drs. Agung Makbul  , S.H.,M.H. selaku Ketua Tim, Kombes Pol. Joko Sarwoko, S.H.M.M ,Kompol Muhammad Nizar, S,E dan Pembina Edy Nugroho,S.Sos. Kedatangan Tim Pusjarah Polri disambut Langsung Oleh Kapolda Kaltara Brigjen Pol Drs. Indrajit,S.H. di Ruang Lensa Polda Kaltara.Di ruang tersebut Sebagai Tempat  Penyajian Dokumentasi Sejarah Polda Kaltara Berdiri mulai dari belum berdiri hingga berdinya Gedung Polda Kaltara atas Partisipasi Masyarakat Kalimantan Utara Untuk Membangun Sarana Dan Prasarana melalui dana CSR.

Brigjen Pol. Drs. Istu Winarto, S.H.,M.M  sangat Tertarik dengan penyajian Dokumentasi  Polda Kaltara yang disajikan menggunakan Video Pada  Lensa Polda Kaltara sehingga beliau meminta file tersebut untuk menjadi arsip pada Pusjarah Polri.BUkan hanya Dokumentasi yang diminta untuk di arsipkan pada Pusjarah Polri Namun Lagu Mars Polda Kaltara Juga menjadi Bahan Untuk arsip sejarah Polda Kaltara.

DOWNLOAD LOGO POLDA KALTARA
Bagi anda yang ingin mendownload logo Polda Kalimantan Utara dengan format JPG/JPEG (Joint Photographic Experts Group) atau format PNG (Portable Network Graphics) tanpa background dengan tingkat resolusi tinggi atau anda ingin mendownload logo ini pada format vector CDR (CorelDraw) yang bisa diedit kembali guna keperluan desain atau cetak, langsung saja klik link yang disediakan dibawah. 
 
Apabila anda mengalami kendala pada link download, seperti link mati, atau ketidak sesuaian link, atau permasalahan yang lainnya, silahkan sampaikan permasalahan tersebut di kolom komentar agar kendala tersebut bisa segera kami perbaiki. Semoga bermanfaat.
 
download-logo-vector-polda-kalimantan-utara-format-cdr-coreldraw-logoawal

LINK DOWNLOAD

>>  LOGO POLDA KALTARA  <<
Format JPG   |   Format PNG   |   Format CorelDraw

0 Response to "KEPOLISIAN DAERAH KALIMANTAN UTARA (POLDA KALTARA)"

Posting Komentar