DOWNLOAD LOGO IKATAN BIDAN INDONESIA (IBI) FORMAT CORELDRAW

download-logo-ibi-ikatan-bidan-indonesia-coreldraw-logoawal
Bidan adalah salah satu bidang profesi kesehatan yang memiliki tanggung jawab pada bidang kebidanan, yaitu mengawasi, menangani dan merawat ibu hamil dan anak yang natinya akan dilahirkan serta memantau perkembangan dan kesehatan ibu dan anak. Bidan merupakan tenaga profesional dimana sekarang perannya semakin kompleks seiring perkembangan teknologi dan semakin banyak bermunculan resiko kesehatan pada perempuan, bidan sebagai salah satu tenaga kesehatan yang juga sebagai mitra untuk para perempuan harus memberikan dukungan, pengasuhan dan juga nasehat kepada perempuan semasa hamil, selama persalinan dan masa nifas. Bidan juga harus memfasilitasi ibu hamil saat persalinannya, memberikan asuhan kepada bayi yang dilahirkan serta memberikan edukasi kepada ibu dalam masa tumbuh kembang anak.

Ikatan Bidan Indonesia (IBI) merupakan sebuah organisasi profesi kebidanan yang menghimpun dan mengorganisir serta sebagai sebuah komunitas untuk para bidan yang bersifat nasional. Tujuan dari Ikatan Bidan Indonesia (IBI) adalah untuk menjaga persatuan dan kesatuan antara sesama bidan serta kaum wanita pada umumnya dalam rangka memperkokoh persatuan bangsa serta membina pengetahuan dan keterampilan anggota dalam profesi kebidanan, khususnya dalam pelayanan kesehatan Ibu dan Anak serta kesejahteraan keluarga. Selain itu Ikatan Bidan Indonesia (IBI) juga berpartisipasi aktif dalam membantu pemerintah khususnya dalam pelaksanaan pembangunan nasional, terutama dalam meningkatkan derajat kesehatan masyarakatkan meningkatkan martaba dan kedudukan bidan dalam masyarakat.

Ikatan Bidan Indonesia (IBI) didirikan pada tanggal 24 Juni 1951, yang merupakan penggabungan dari organisasi bidan yang pernah berdiri di setiap daerah. Melihat banyaknya organisasi kebidanan pada waktu itu membuat sekelompok orang menganggap keberadaan organisasi bidan sangat penting dalam mendukung perkembangan bidan kedepan, untuk itu merekapun berencana untuk mendirikan organisasi bidan tingkat nasional, agar dapat menghimpun dan mengorganisir seluruh bidan yang ada di Indonesia. 
 
IBI akhirnya diakui sebagai organisasi berbadan hukum pada tanggal 15 Oktober 1954, hal ini sebagaimana yang  tertera dalam lembaran Negara No. Y.A.5/ 927 (Departemen kehakiman). Kemudian pada tahun 1956 IBI telah berhasil diterima sebagai anggota ICM (International Confederation of Midwifes), yaitu organisasi kebidanan tingkat dunia. Bahkan pada tahun 1985 dan 2000 IBI menjadi tuan rumah ICM-meeting untuk kawasan Asia Pasifik.

Visi dan misi organisasi IBI :
VISI, Menjadi satu-satunya wadah profesi bidan yang mandiri, berdaya saing dan mempunyai wewenang “pengesahan” kepada bidan, lembaga pendidikannya serta mendukung profesionalisme bidan Indonesia.
MISI, Mewujudkan organisasi IBI yang mandiri dan berdaya saing, mampu meningkatkan profesionalisme bidan Indonesia dalm memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Website Resmi: https://ibi.or.id/


Bagi anda yang sedang mencari logo Ikatan Bidan Indonesia (IBI) dengan format CorelDraw, atau hanya ingin melengkapi koleksi logo organisasi, anda bisa mendapatkannya di blog ini, kami akan terus share logo dan lambang yang anda butuhkan.

Untuk mendownload logo dari Ikatan Bidan Indonesia (IBI), silahkan menuju link dibawah ini:
 
 
LINK DOWNLOAD

>>  Logo Ikatan Bidan Indonesia (IBI)  <<
Format JPG   |   Format PNG   |   Format CorelDraw

0 Response to "DOWNLOAD LOGO IKATAN BIDAN INDONESIA (IBI) FORMAT CORELDRAW"

Posting Komentar