LOGO BANK JATENG

 
Bank Jateng adalah satu-satunya bank daerah yang berguna untuk meningkatkan perekonomian masyarakat khususnya di Jawa Tengah. Bank Jateng didirikan pada tahun 1963 dengan nama PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Tengah (PT BPD Jateng). Pendirian tersebut dipelopori oleh Pemerintah Daerah beserta tokoh masyarakaat dan tokoh pengusaha swasta di Jawa Tengah atas dasar pemikiran perlunya suatu lembaga keuangan yang berbentuk Bank, yang secara khusus membantu pemerintah dalam melaksanakan pembangunan di daerah. 

Akta Pendirian PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Tengah No.1 tanggal 1 Mei 1999 Notaris Titi Ananingsih Soegiarto, SH disahkan Menteri Kehakiman Republik Indonesia (sekarang Menteri Hukum dan Hak Azasi Manusia) dengan Surat Keputusan Nomor C-8223 HT.01.01 tahun 1999 tanggal 5 Mei 1999 dan di umumkan dalam Berita Negara Republik Indonesia No.50 tahun 1999 dan tambahan Berita Negara Republik Indonesia No.3762 tanggal 22 Juni 1999. Anggaran Dasar Bank telah mengalami beberapa kali perubahan, terakhir adalah Akta Perubahan No. 103 tanggal 18 April 2012 Notaris Prof. Dr. Liliana Tedjosaputro,SH,MH,MM dan telah diterbitkan Surat Penerimaan Pemberitahuan. Perubahan Anggaran Dasar dari Kementrian Hukum dan Hak Azasi Manusia Republik Indonesia Nomor AHU-AH 01.10.16381 tanggal 7 Mei 2012.

PT. Bank Pembangunan Daerah Jawa Tengah merupakan Bank milik Pemerintah Provinsi Jawa Tengah bersama-sama dengan Pemerintah Kota/Kabupaten Se-Jawa Tengah. Maksud dan tujuan Perseroan adalah bergerak di bidang perbankan, sebagaimana diatur dalam Pasal 3 Anggaran Dasar. Berdasarkan Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 62 Tahun 1999, Bank Pembangunan Daerah memiliki tugas pokok untuk mengembangkan perekonomian dan menggerakkan pembangunan daerah.

VISI BANK JATENG
Visi Bank Jateng yaitu "Bank terpercaya, menjadi kebanggaan masyarakat, mampu menunjang pembangunan daerah". Menjadi Bank terpercaya, artinya Bank Jateng sebagai lembaga keuangan yang diyakini berintergritas tinggi, memiliki reputasi paling baik, paling kuat, paling aman, dan paling menguntungkan. "Menjadi Kebanggaan Masyarakat", artinya Bank Jateng emiliki keinginan yang kuat agar masyarakat merasa ikut memiliki dan menjadikan Bank Jateng sebagai pilihan utama dalam memenuhi kebutuhan jasa perbankan dimanapun kami berada. Dan "Mampu Menunjang Pembangunan Daerah", artinya Bank Jateng memiliki keinginan yang kuat dalam memberikan kontribusi pembangunan diberbagai sektor guna menunjang pembangunan daerah yang berkelanjutan dimasa kini maupun masa mendatang.
 
MISI BANK JATENG
Misi Bank Jateng diantaranya yaitu:

1. Meningkatkan layanan prima didukung oleh kehandalan SDM dengan teknologi modern serta jaringan yang luas.
Yaitu, melakukan perubahan ke arah yang lebih baik dengan memberikan lebih dari apa yang diharapkan sehingga nasabah puas dan menimbulkan kesan yang mendalam. Didukung oleh kehandalan SDM yang memiliki kompetensi (kemampuan) dapat dipercaya, jujur, loyal, dan teruji. Serta memiliki sistem dan Perangkat yang canggih (handal) sesuai dengan tuntutan kebutuhan dan disukung jaringan yang luas.

2. Membangun budaya perusahaan dan mempertahankan bank sehat.
Yaitu, menumbuh kembangkan nilai - nilai perilaku dan kebiasaan yang beretika sehingga menjadi tradisi yang mendukung kelangsungan pertumbuhan perusahaan, serta selalu memelihara dan meningkatkan menjadi bank yang sehat.

3. Mendukung pertumbuhan ekonomi regional dengan mengutamakan kegiatan retail banking.
Yaitu, endukung pertumbuhan ekonomi regional dengan mengutamakan kegiatan retail banking dan mendorong pengembangan ekonomi daerah dengan mengutamakan pembiayaan disektor usaha kecil sehingga meningkatkan taraf hidup masyarakat.

4. Meningkatkan kontribusi dan komitmen pemilik guna memperkokoh Bank
Yaitu, meningkatkan kontribusi dan komitmen pemilik guna memperkokoh bank. Meningkatkan peran pemilik dalam memberikan dukungan perkembangan bank dengan cara antara lain mengutamakan penempatan dana di BPD, penambahan setoran modal, dan dukungan kebijakan pengelola usaha.

Untuk merealisasikan visi dan misi tersebut, Bank Jateng telah memiliki Rencana Jangka Panjang yang tertuang dalam Corporate Plan (2010-2014) sebagaimana telah ditetapkan dalam Surat Keputusan Dewan Komisaris Nomor: 003/ KPTS/KM/BPD/2010 tanggal 25 Pebruari 2010. Sesuai Corporate Plan tersebut, maka arah dan sasaran usaha Bank Jateng yang hendak dicapai adalah menjadi bank yang berperan dalam pertumbuhan ekonomi regional dan memiliki peringkat komposit baik sesuai ketentuan Bank Indonesia.

Sementara itu dalam jangka menengah, bank telah pula menyusun Rencana Bisnis Bank Jateng Tahun 2012-2014 sebagaimana yang telah ditetapkan dalam Surat Keputusan Dewan Komisaris Nomor: 004/KPTS/KM/BPD/2011 tanggal Desember 2011. Rencana Bisnis tersebut disusun setiap tahun sesuai ketentuan Bank Indonesia. Dalam rencana bisnis tersebut, bank telah menetapkan target usaha dalam jangka menengah adalah mencapai Bank Jateng sebagai regional champion di Jawa Tengah. Sebagai regional champion artinya Bank Jateng mampu menjadi Bank terkemuka di daerah melalui produk dan layanan kompetitif dengan jaringan luas yang dikelola secara profesional dalam rangka mendorong pertumbuhan ekonomi regional melalui upaya memperkuat ketahanan kelembagaan, kemampuan sebagai Agent of Regional Development, serta kemampuan dalam melayani kebutuhan masyarakat.

DOWNLOAD BANK JATENG
Bagi anda yang ingin mendownload logo Bank Jateng dengan format JPG/JPEG (Joint Photographic Experts Group) atau format PNG (Portable Network Graphics) tanpa background dengan tingkat resolusi tinggi atau anda ingin mendownload logo ini pada format vector CDR (CorelDraw) yang bisa diedit kembali guna keperluan pribadi, untuk usaha desain, untuk usaha cetak dan yang lainnya, langsung saja anda klik link download yang telah kami sediakan di bagian paling bawah artikel. 

Apabila anda mengalami kendala pada link download, seperti link mati, atau ketidak sesuaian link, atau permasalahan yang lainnya, silahkan sampaikan permasalahan tersebut di kolom komentar agar kendala tersebut bisa segera kami perbaiki. Kami akan selalu Update logo dan desain terbaru lainnya, mohon dukungan anda semua dengan share ke rekan-rekan yang lain supaya mereka dapat mendownload dan memanfaatkan file-file berformat jpg, png dan cdr vector ini untuk keperluan usaha ataupun keperluan pribadi.
 
download-logo-vector-bank-jateng-format-cdr-coreldraw-logoawal

LINK DOWNLOAD

>>   LOGO BANK JATENG   <<
Format JPG   |   Format PNG   |   Format CorelDraw

0 Response to "LOGO BANK JATENG"

Posting Komentar