LOGO BANK WINDU KENTJANA INTERNATIONAL (BANK WINDU)

 
Bank Windu, sebagaimana dikutip dari britama.com, pada awal didirikan adalah Lembaga Keuangan Bukan Bank (LKBB) dan merupakan suatu konsorsium (joint venture) dari bank domestik dengan bank-bank internasional yaitu Royal Bank Of Scotland, BCA, LTCB Japan, Jardine Fleming, Chemical Bank dan Asia Insurance. Pada tahun 1993 statusnya menjadi Bank dengan nama Bank Multicor. Kemudian pada tanggal 8 Januari 2008 terjadi merger antara Bank Multicor Tbk dan PT Bank Windu Kentjana menjadi Bank Windu Kentjana International Tbk atau dikenal sebagai Bank Windu.

Sebagaimana dikutip dari dataindonesia.id, pada 30 November 2016, Bank Windu Kentjana International melakukan penggabungan usaha dengan Bank Antardaerah (Bank Anda) dan resmi mengganti namanya menjadi PT Bank China Construction Bank Indonesia Tbk. Perubahan nama disebabkan masuknya China Construction Bank Corporation sebagai pemegang saham pengendali bank. Bank yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) dengan kode MCOR ini melakukan penawaran umum saham perdananya pada 3 Juli 2007. Bank CCB Indonesia efektif menjadi bank kategori BUKU 3 pada 8 Desember 2020.

Dikutip dari laman resmi Bank CCB Indonesia idn.ccb.com, Penggabungan usaha (merger) PT Bank Windu Kentjana International Tbk dengan PT Bank Antardaerah telah mendapatkan persetujuan Otoritas Jasa Keuangan (“OJK”) No. S-400/PB.12/2016 tanggal 30 November 2016, serta Penerimaan Pemberitahuan Penggabungan Perseroan No. AHU-AH.01.10-0003777 tanggal 30 November 2016. Bank Hasil Penggabungan berganti nama “PT Bank China Construction Bank Indonesia Tbk” yang disingkat “CCB Indonesia”

Bank CCB Indonesia juga telah memperoleh Keputusan Menkumham R.I. No. AHU-0003776.AH.01.10.Tahun 2016 tanggal 30 November 2016 dan telah mendapatkan persetujuan Otoritas Jasa Keuangan No.S-441/PBI.12/2016 tanggal 28 Desember 2016 sesuai salinan keputusan Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan No. 17/KDK.03/2016 tanggal 27 Desember 2016 tentang penetapan penggunaan izin usaha atas nama PT Bank Windu Kentjana International, Tbk menjadi PT Bank China Construction Bank Indonesia Tbk. 

CCB Indonesia dalam jangka pendek dan menengah mengarahkan kebijakan usaha pada peningkatan usaha, penerapan good corporate governance, pengembangan sistem IT, mendorong efektivitas proses dan efisiensi biaya, serta meningkatkan profesionalisme dan kompetensi modal manusia. Arah kebijakan Bank juga disesuaikan dan sejalan dengan program pemerintah saat ini untuk pembiayaan untuk infrastruktur dan mendukung pengembangan sektor UKM. Beberapa langkah strategis Bank CCB Indonesia yaitu sebagai berikut:

  1. Percepatan pengembangan bisnis pada segmen corporate banking, seiring dengan segmen Usaha Kecil Menengah (UKM) termasuk komersial, dan consumer banking.
  2. Memastikan CAR yang memadai untuk pengembangan bisnis.
  3. Tetap konsisten meningkatkan penerapan good corporate governance (GCG) dan Peningkatan sistem manajemen risiko ke level yang lebih advance.
  4. Optimalisasi kantor yang sudah ada, menuju pengembangan perbankan digital.
  5. Peningkatan kualitas modal manusia (human capital) dengan peningkatan skala program training dan kesempatan pengembangan yang lebih beragam.
  6. Penguatan infrastruktur sistem TI untuk meningkatkan efektivitas, efisiensi dan kapabilitas bisnis bank. Pengembangan dan pemanfaatan teknologi untuk manage risk, mempermudah kontrol, fungsi AML dan anti fraud juga pengembangan produk dan jasa.

DOWNLOAD LOGO BANK WINDU

Bagi anda yang ingin mendownload logo Bank Windu Kentjana International dengan format JPG/JPEG (Joint Photographic Experts Group) atau format PNG (Portable Network Graphics) tanpa background dengan tingkat resolusi tinggi atau anda ingin mendownload logo ini pada format vector CDR (CorelDraw) yang bisa diedit kembali guna keperluan pribadi, untuk usaha desain, untuk usaha cetak dan yang lainnya, langsung saja anda klik link download yang telah kami sediakan di bagian paling bawah artikel. 

Apabila anda mengalami kendala pada link download, seperti link mati, atau ketidak sesuaian link, atau permasalahan yang lainnya, silahkan sampaikan permasalahan tersebut di kolom komentar agar kendala tersebut bisa segera kami perbaiki. Kami akan selalu Update logo dan desain terbaru lainnya, mohon dukungan anda semua dengan share ke rekan-rekan yang lain supaya mereka dapat mendownload dan memanfaatkan file-file berformat jpg, png dan cdr vector ini untuk keperluan usaha ataupun keperluan pribadi.
 
download-logo-vector-bank-windu-format-cdr-coreldraw-logoawal

LINK DOWNLOAD

>>   LOGO BANK WINDU   <<
Format JPG   |   Format PNG   |   Format CorelDraw

0 Response to "LOGO BANK WINDU KENTJANA INTERNATIONAL (BANK WINDU)"

Posting Komentar