LOGO HUBSPOT

 
HubSpot, sebagaimana dikutip dari laman teknovidia.com, adalah perusahaan yang berfokus di bidang pemasaran, penjualan, dan customer service. Perusahaan ini didirikan oleh duo Brian Halligan dan Dharmesh Shah pada tahun 2006. Brian dan Dharmesh adalah mahasiswa pascasarjana di Massachusetts Institute of Technology (MIT) tahun 2004. Mereka menyadari adanya perubahan pada perilaku masyarakat dalam cara berbelanja dan membeli.

Orang-orang tidak mau lagi memberikan toleransi pada segala jenis interupsi hanya untuk mengambil alih perhatian mereka. Sebaliknya, mereka menjadi sangat lihai dalam mengabaikan hal-hal yang tidak penting: iklan! Dari sinilah HubSpot lahir dalam kondisi yang mereka sebut dengan ‘inbound’. Inbound adalah gagasan dimana orang-orang tidak ingin diganggu. Jika cara pemasaran Anda membuat mereka terganggu, Anda pasti gagal.

Untuk mengatasinya, HubSpot mencetuskan ide berupa inbound marketing. Teknik in menitikberatkan pada kenyamanan dan perasaan terbantu pada diri prospek. Dari sinilah kemudian pebisnis bisa mengkonversi prospek menjadi pengguna. Sampai hari ini, gerakan inbound terus mengajak para marketer untuk tidak lagi mengganggu, lebih banyak membantu, dan menggeser titik fokus mereka ke konsumen.

Daftar produk dan layanan HubSpot antara lain:
  • Customer Relationship Management (CRM)
  • Social Media Marketing (SMM)
  • Content Management
  • Lead Generation
  • Web Analytics
  • Search Engine Optimization (SEO)
  • Live Chat
  • Customer Support

HubSpot telah menjadi pionir inbound marketing dengan statistik yang cukup membanggakan, diantaranya yaitu:
  • 5.500+ karyawan di 11 kantor global
  • 128.000+ konsumen di 120+ negara
  • 940+ integrasi
  • 150+ grup pengguna di 21 negara
  • 26.000 peserta INBOUND 2019
  • 405.000 profesional inbound terlatih dan tersertifikasi

HubSpot mengambil posisi strategis dengan melawan paradigma umum bahwa bertindak kejam dalam bisnis itu lumrah, bahkan diperlukan. HubSpot yakin bahwa ada cara yang lebih baik untuk melakukannya, baik untuk kebaikan bisnis maupun pelanggan. Bagi HubSpot, sebuah bisnis bisa tumbuh dengan hati nurani dan sukses dengan jiwa, dan mereka bisa melakukannya dengan inbound. Dengan alasan itulah HubSpot membuat sebuah platform untuk menyatukan software, edukasi, dan komunitas untuk membantu bisnis tumbuh lebih baik setiap harinya.

HubSpot menghadirkan berbagai macam software Business to Business (B2B) yang membantu pengguna untuk mendapatkan prospek, meningkatkan penjualan, dan mengedukasi pelanggan melalui konten. HubSpot menghasilkan uang dari biaya yang mereka kenakan di fitur premium aplikasi. Penghasilan lain HubSpot berasal dari marketplace yang mereka luncurkan untuk menjual aplikasi pihak ketiga. Terakhir, HubSpot juga mendapatkan tambahan pendapatan kecil dari jasa konsultasi dan penyelenggaraan event.

Pertumbuhan HubSpot terbilang cepat, dari pendapatan sebesar 255,000 USD tahun 2007 menjadi 15.6 juta USD tahun 2010. Kemudian pada tahun yang sama, HubSpot mengakuisisi Oneforty, toko aplikasi Twitter yang didirikan oleh Laura Fitton. Mereka juga memperkenalkan sebuah software baru untuk mengkustomisasi website untuk setiap pengunjung. Menurut Forbes, HubSpot awalnya menargetkan bisnis kecil, namun terus bergerak ke kelas yang lebih tinggi untuk melayani bisnis besar dengan lebih dari 1000 karyawan.

HubSpot melakukan Initial Public Offering (IPO) dengan Securities and Exchange Commision pada 25 Agustus 2014. Mereka meminta untuk didaftarkan ke New York Stock Exchange dengan kode HUBS. Pada bulan Juli 2017, HubSpot mengakuisisi Kemvi yang mengaplikasikan AI dan ML untuk membantu tim penjualan. Perusahaan melaporkan pendapatan sebesar 674.9 juta USD di tahun 2019. HubSpot memiliki total 12 investor dimana GV dan Sequoia Capital adalah investor terbaru mereka.

DOWNLOAD LOGO HUBSPOT
Bagi anda yang ingin mendownload Logo Hubspot dengan format JPG/JPEG (Joint Photographic Experts Group) atau format PNG (Portable Network Graphics) tanpa background dengan tingkat resolusi tinggi atau anda ingin mendownload logo ini pada format vector CDR (CorelDraw) yang bisa diedit kembali guna keperluan pribadi, untuk usaha desain, untuk usaha cetak dan yang lainnya, langsung saja anda klik link download yang telah kami sediakan di bagian paling bawah artikel. 

Apabila anda mengalami kendala pada link download, seperti link mati, atau ketidak sesuaian link, atau permasalahan yang lainnya, silahkan sampaikan permasalahan tersebut di kolom komentar agar kendala tersebut bisa segera kami perbaiki. Kami akan selalu Update logo dan desain terbaru lainnya, mohon dukungan anda semua dengan share ke rekan-rekan yang lain supaya mereka dapat mendownload dan memanfaatkan file-file berformat jpg, png dan cdr vector ini untuk keperluan usaha ataupun keperluan pribadi.
 
download-logo-vector-hubspot-format-cdr-coreldraw-logoawal

LINK DOWNLOAD

>>   LOGO HUBSPOT   <<
Format JPG   |   Format PNG   |   Format CorelDraw

0 Response to "LOGO HUBSPOT"

Posting Komentar