LOGO JAKARTA PROPERTINDO (JAKPRO)

PT. Jakarta Propertindo (Perseroda), sebagaimana dikutip dari laman resminya jakarta-propertindo.com, merupakan perusahaan Properti, Infrastruktur, Utilitas dan Teknologi Informasi Komunikasi milik Pemerintah Provinsi DKI Jakarta yang awalnya merupakan sebuah Badan Pengelola Lingkungan (BPL) yang didirikan pada tahun 1985 dengan tanggung jawab mengelola kawasan Pluit. Selanjutnya pada September 1997 PT Pembangunan Pluit Jaya dengan limpahan aset dari eks BPL Pluit merger dengan PT Pembangunan Pantai Utara Jakarta. Pada tanggal 15 Desember 2000, kedua perusahaan merger ini berubah menjadi PT Jakarta Propertindo. 

Pada tahun 2018, Perusahaan menjadi Perseroan Terbatas Jakarta Propertindo (Perusahaan Daerah) bagi Badan Usaha Milik Daerah yang bergerak di bidang properti, infrastruktur, utilitas dan teknologi informasi komunikasi milik Pemerintah DKI Jakarta. Sejak saat itu, Perusahaan tidak hanya membidangi sektor properti, tetapi juga mulai merambah ke sektor infrastruktur. Proyek-proyek ini kemudian meluas pada pembangunan jalan tol, waduk, dan prasarana infrastruktur lain. Pada tahun 2014, Perusahaan kemudian membagi perusahaannya menjadi 3 anak usaha yakni properti, infrastruktur, dan utilitas.

Dengan pengalaman dan aset yang dimiliki, serta didukung oleh manajemen dan sumber daya yang kompeten, Perusahaan terus berekspansi dan mengukuhkan diri bukan hanya untuk menghasilkan profit, tetapi juga menjadi agen pembangunan yang berkontribusi terhadap pembangunan yang berdampak secara langsung untuk masyarakat DKI Jakarta. Perusahaan terus meningkatkan portofolio dalam pengelolaan properti seperti; Mall Pluit Junction, Fave Hotel, Aston Hotel Pluit, Apartemen Paradiso, Apartemen River Side, Apartemen Marina, kawasan perumahan Matoa Residence dan Pengelolaan Pergudangan dan Perkantoran Duta Harapan Indah (DHI) di Kapuk Muara dan Perkantoran di Landmark Pluit.

Pada tahun 2016, Perusahaan ditugaskan oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, untuk melaksanakan percepatan pembangunan kereta api ringan (light rail transit–LRT) Jakarta Koridor 1 Fase 1, pembangunan arena balap sepeda trek (velodrome) dan arena ketangkasan berkuda (equestrian). Sebagai perusahaan yang 99,97% sahamnya dimiliki oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, Perusahaan berkomitmen untuk menjalankan visinya menjadi Perusahaan yang Unggul untuk menjadikan Jakarta lebih baik. Pada tahun 2017, Perusahaan melaksanakan revaluasi atas aset yang dimiliki. Hasilnya, aset Perusahaan meningkat menjadi Rp17.693,90 miliar. 

Di tahun yang sama, Perusahaan ditugaskan untuk membangun fasilitas pengolahan sampah antara (Intermediate Treatment Facility– ITF) serta penunjukkan Perusahaan untuk melaksanakan participating interest sebesar 10% pada Offshore North West Java (ONWJ). Pada tahun 2018, Jakarta International Veldorome dan Jakarta International Equestrian Park telah berhasil menjadi sarana yang digunakan dalam perhelatan Asian Games XVIII. Di penghujung tahun 2018, telah dilakukan peletakan batu pertama jalur Jalan Sehat dan Sepeda Santai (Jalasena) di kawasan Pantai Maju, pantai reklamasi Jakarta Utara. Sebagai salah satu bentuk penugasan dari Gubernur DKI Jakarta untuk mengelola lahan kontribusi pantai reklamasi di Jakarta Utara. Selain itu, sudah juga dilakukan ground breaking proyek penugasan ITF, fasilitas pengolahan sampah.

Sepanjang tahun 2019, Perusahaan mendapatkan penugasan pembangunan Jakarta International Stadium (JIS), revitalisasi Taman Ismail Marzuki (TIM), penyelenggaraan event Formula E, penyediaan Sarana Jaringan Utilitas Terpadu (SJUT), serta penugasan untuk ITF Zona Barat, Timur, dan Selatan. Untuk menjalankan mandat pengelolaan ITF tersebut, di tahun 2019 Perusahaan bersama dengan Fortum Power Heat and Oy, perusahaan yang bergerak di sektor pembangkit listrik dari Finlandia, juga mendirikan perusahaan patungan (JV) atas nama PT Jakarta Solusi Lestari.

DOWNLOAD LOGO JAKARTA PROPERTINDO (JAKPRO)
Bagi anda yang ingin mendownload Logo Jakarta Propertindo (Jakpro) dengan format JPG/JPEG (Joint Photographic Experts Group) atau format PNG (Portable Network Graphics) tanpa background dengan tingkat resolusi tinggi atau anda ingin mendownload logo ini pada format vector CDR (CorelDraw) yang bisa diedit kembali guna keperluan pribadi, untuk usaha desain, untuk usaha cetak dan yang lainnya, langsung saja anda klik link download yang telah kami sediakan di bagian paling bawah artikel. 

Apabila anda mengalami kendala pada link download, seperti link mati, atau ketidak sesuaian link, atau permasalahan yang lainnya, silahkan sampaikan permasalahan tersebut di kolom komentar agar kendala tersebut bisa segera kami perbaiki. Kami akan selalu Update logo dan desain terbaru lainnya, mohon dukungan anda semua dengan share ke rekan-rekan yang lain supaya mereka dapat mendownload dan memanfaatkan file-file berformat jpg, png dan cdr vector ini untuk keperluan usaha ataupun keperluan pribadi.
 
download-logo-vector-jakpro-format-cdr-coreldraw-logoawal

LINK DOWNLOAD

>>   LOGO JAKARTA PROPERTINDO (JAKPRO)   <<
Format JPG   |   Format PNG   |   Format CorelDraw

0 Response to "LOGO JAKARTA PROPERTINDO (JAKPRO)"

Posting Komentar