LOGO PERUSAHAAN SKUTER PIAGGIO

 
Piaggo adalah perusahaan publik yang menjadi produsen sepeda motor asal Italia. Piaggio & C. SpA  berkantor pusat di Pontedera, Italia dan membawahi mempekerjakan total 6.700 karyawan yang yang memproduksi 653.300 kendaraan pada tahun 2011. Perusahaan ini didirikan oleh Rinaldo Piaggio pada 1884. Perusahaan beroperasi di 50 negara dengan lima pusat penelitian yang menjadikannya produsen sepeda motor sekuter terbesar ke-4 di dunia.

Di Indonesia sekuter Piaggo yang bernama 'Zip" mampu terjual hingga 750.000 sejak pertama kali hadir. Produk ini sangat populer tidak hanya di Eropa tetapi juga di dunia. Zip cocok digunakan oleh remaja, wanita dan orang dewasa. Produk berikutnya yang terkenal di Indonesia adalah Liberty. Produk ini mampu mendapatkan 500.000 pembeli dan menjadi pemain utama di segmen high-wheel scooter. Dengan tampilan yang unik dan gaya klasik, produk ini akan digemari publik.

Piaggio awalnya memproduksi lokomotif dan gerbong kereta api. Selama Perang Dunia I perusahaan berfokus pada produksi pesawat sedangkan pada Perang Dunia II perusahaan memproduksi pesawat pembom. Namun, perusahaan kemudian menyingkir dari usaha peperangan karena pabriknya dibom oleh tentara Sekutu. Kelumpuhan ekonomi dan bencana yang terjadi di Itali pada saat itu juga tidak dapat membantu kembali bangkitnya pasar automotif. 

Maka, Enrico Piaggio, putra pendiri Rinaldo Piaggio Piaggio, memutuskan untuk meninggalkan bidang aeronautika demi memenuhi kebutuhan masyarakat Itali yang membutuhkan transportasi modern dan terjangkau. Idenya adalah untuk merancang sebuah kendaraan murah untuk massa. Seorang insinyur aeronautical, Corradino D'Ascanio bertugas untuk mendesain dan merekonstruksi elikopter modern yang pertama oleh Agusta. Enrico Piaggio sendiri menciptakan sebuah kendaraan yang sederhana, kuat dan terjangkau. 

Kendaraan ini mudah dikendalikan baik untuk pria maupun wanita dan mampu membawa penumpang. Pada tahun 1946 Piaggio meluncurkan skuter Vespa dan dalam sepuluh tahun lebih dari 1 juta unit telah diproduksi. Dengan arus kas yang kuat dari keberhasilan Vespa, Piaggio mengembangkan produk lainnya, termasuk 1957 Vespa 400, mobil penumpang kecil. Pada tahun 1959, Piaggo menjadi anak perusahaan Fiat SpA yang dikendalikan oleh keluarga Agnelli. 

Pada tahun 1964 2 divisi, aeronautika dan sepeda motor, dipisah menjadi dua perusahaan independen sebagai akibat dari terlalu lebarnya kepemilikan Fiat dalam industri Italia. Pada tahun 1969, perusahaan sepeda motor ini membeli Gilera.

Sumber : merdeka.com

DOWNLOAD LOGO PERUSAHAAN SKUTER PIAGGIO
Bagi anda yang ingin mendownload logo Perusahaan Skuter Piaggio dengan format JPG/JPEG (Joint Photographic Experts Group) atau format PNG (Portable Network Graphics) tanpa background dengan tingkat resolusi tinggi atau anda ingin mendownload logo ini pada format vector CDR (CorelDraw) yang bisa diedit kembali guna keperluan pribadi, untuk usaha desain, untuk usaha cetak dan yang lainnya, langsung saja anda klik link download yang telah kami sediakan di bagian paling bawah artikel. 

Apabila anda mengalami kendala pada link download, seperti link mati, atau ketidak sesuaian link, atau permasalahan yang lainnya, silahkan sampaikan permasalahan tersebut di kolom komentar agar kendala tersebut bisa segera kami perbaiki. Kami akan selalu Update logo dan desain terbaru lainnya, mohon dukungan anda semua dengan share ke rekan-rekan yang lain supaya mereka dapat mendownload dan memanfaatkan file-file berformat jpg, png dan cdr vector ini untuk keperluan usaha ataupun keperluan pribadi.
 
download-logo-vector-piaggio-format-cdr-coreldraw-logoawal

LINK DOWNLOAD

>>   LOGO PERUSAHAAN SKUTER PIAGGIO   <<
Format JPG   |   Format PNG   |   Format CorelDraw

0 Response to "LOGO PERUSAHAAN SKUTER PIAGGIO"

Posting Komentar