LOGO QWANT SEARCH ENGINE

 
Qwant, sebagaimana dikutip dari proxsisgroup.com, adalah alternatif mesin pencari yang sangat berguna dibandingkan Google. Itu mencantumkan semua sumber daya web, umpan sosial, berita, dan gambar pada topik yang dicari. Qwant merupakan salah satu mesin pencari peduli privasi yang paling disukai setelah DuckDuckGo. Qwant memastikan netralitas, privasi, dan kebebasan digital saat kamu mencari sesuatu di Internet. Jika kamu berpikir mesin pencari peduli privasi umumnya cenderung menawarkan pengalaman pengguna yang sangat kasual, kamu pasti akan berpikir lagi setelah mencoba Qwant. Ini adalah mesin pencari yang sangat dinamis dengan topik trending dan berita yang dibuat dengan sangat baik.

Qwant dirancang dan dibangun dengan dua pilar mendasar yaitu melindungi privsi pengguna dan tidak mengumpulkan data pribadi pengguna. Mesin pencari ini juga akan mengindeks website tanpa diskriminasi atau dengan kata lain tidak ada situs website yang diprioritaskan untuk muncul pada hasil pencarian. Selain itu, Qwant juga memperhatikan penggunanya yang berusia 6 sampai 13 tahun dengan menghadirkan Qwant Junior. Tidak seperti Google, Qwant adalah mesin pencari bebas cookies. Oleh karenanya, mesin pencari ini tidak menyimpan riwayat penelusuran Anda.

Karena Qwant tidak mengoleksi cookie, sebagaimana dikutip dari dw.com, siapapun yang menggunakan layanan ini juga mendapatkan anonimitas yang tidak ditawarkan oleh Google atau Bing. Qwant memiliki konsep berbeda dari Google, kata pendirinya, dan tidak memandang dirinya sebagai pesaing karena berupaya melakukan sesuatu yang beda dari Google. Dengan sendirinya, hasil pencarian Qwant ditampilkan dalam kategori berbeda-beda menurut warna: situs tradisional (hijau), berita (oranye), jejaring sosial dan blog (biru), situs komersial (kuning), dan merah untuk beragam tipe media - baik itu video, gambar atau audio.

Pengguna juga bisa memakai tombol plus untuk mengumpulkan materi apabila mempunyai akun Qwant, atau memanfaatkan fungsi komentar untuk berbagi tautan melalui jejaring sosial. Qwant tidak tertarik pada data pengguna karena pemasukannya datang dari bisnis B2B (business-to-business) dan bukan pengguna internet biasa. NASA dan Badan Antariksa Eropa (ESA) masuk ke dalam daftar klien Qwant. Namun sulit untuk mengatakan apakah Qwant dapat meraih sukses yang sama dengan pengguna biasa yang kemungkinan besar lanjut menggunakan mesin pencari apapun yang tersedia pada browser mereka. Tahun lalu, Qwant hanya mendapatkan 506 juta pencarian sejak pertama diluncurkan bulan Juli. Angka tersebut, untuk sepanjang tahun, tak sampai 10 persen pencarian harian di Google pada tahun 2013.

DOWNLOAD LOGO QWANT
Bagi anda yang ingin mendownload Logo Qwant dengan format JPG/JPEG (Joint Photographic Experts Group) atau format PNG (Portable Network Graphics) tanpa background dengan tingkat resolusi tinggi atau anda ingin mendownload logo ini pada format vector CDR (CorelDraw) yang bisa diedit kembali guna keperluan pribadi, untuk usaha desain, untuk usaha cetak dan yang lainnya, langsung saja anda klik link download yang telah kami sediakan di bagian paling bawah artikel. 

Apabila anda mengalami kendala pada link download, seperti link mati, atau ketidak sesuaian link, atau permasalahan yang lainnya, silahkan sampaikan permasalahan tersebut di kolom komentar agar kendala tersebut bisa segera kami perbaiki. Kami akan selalu Update logo dan desain terbaru lainnya, mohon dukungan anda semua dengan share ke rekan-rekan yang lain supaya mereka dapat mendownload dan memanfaatkan file-file berformat jpg, png dan cdr vector ini untuk keperluan usaha ataupun keperluan pribadi.
 
download-logo-vector-qwant-format-cdr-coreldraw-logoawal

LINK DOWNLOAD

>>   LOGO QWANT   <<
Format JPG   |   Format PNG   |   Format CorelDraw

0 Response to "LOGO QWANT SEARCH ENGINE"

Posting Komentar