LOGO AYO KE BANK

Program Ayo Ke Bank, sebagaimana dikutip dari laman bisnisandakita.blogspot.com, merupakan kesinambungan Program Edukasi Masyarakat di bidang Perbankan. Program Ayo Ke Bank  dicanangkan oleh Bank Indonesia sejak tahun 2008 guna memberikan pemahaman tentang fungsi bank, pengetahuan tentang produk dan layanan bank serta proses transaksional bank. Dengan menanamkan budaya perbankan kepada masyarakat, khususnya para tunas-tunas bangsa sejak dini, diharapkan akan menumbuhkan pola hidup terencana untuk masa depan yang lebih cerah.

Dikutip dari analisadaily.com, tradisi masyarakat yang me­nyim­pan uang mereka di bawah bantal atau dibawah kasur sudah ham­pir punah seiring kemajuan zaman. Patut disyukuri bahwa hal itu tentu akan berdampak baik untuk keama­nan dan kenyaman kita bersa­ma. Selain menghindari hilang atau mus­nahnya uang akibat hal-hal yang tidak diproteksi semaksimal mungkin, Lembaga Keuangan seperti bank hadir untuk memberikan solusi yang lebih dari itu. Seiring kemajuan zaman dan teknologi saat ini, bank BUMN maupun Swasta sudah banyak menjamur disetiap sudut perkotaan maupun pedesaan.

Ada hal yang harus perhatikan agar dapat senantiasa menjamin terjaganya masa depan yang cerah, dan hal itu harus dilakukan melalui cara mena­bung sedini mungkin dan berinvestasi sebanyak mungkin. Namun hal yang harus dilakukan terlebih dahulu adalah menabung, karena dengan menabung tentu kualitas ekonomi kita akan lebih baik. Lebih memprio­ritas­kan “kebutuhan” daripada “keingi­nan” akan dapat menjaga stabilitas ekonomi kita sendiri. Semakin sering kita menabung dan berinvestasi di Bank, maka kita akan semakin sadar dan mengetahui bahwa begitu banyak kemudahan, keamanan serta kenyamanan dalam mengguna­kan fasilitas Perbankan.

Ditunjang oleh kecanggihan teknologi masa kini, kita dapat setiap waktu mengakses informasi apapun terkait dana tabungan kita sendiri maupun inves­tasi yang ikuti melalui fasilitas Bank terkait. Sebut saja Internet Banking yang dapat diakses kapan saja meng­gunakan android, yang fungsinya dapat dipergunakan untuk pembaya­ran apa saja tanpa harus menggunakan uang tunai yang tentunya akan lebih beresiko. Dengan berbagai macam kelebi­han tersebut, tentu tidak ada keraguan bagi kita untuk mulai semakin menceburkan diri ke dalam dunia perbankan yang tentunya akan dapat membawa kita kepada kehidupan ekonomi yang lebih tertata rapi dan baik, dan tentunya masa depan yang lebih baik.

Visi program Ayo Ke Bank yang diusung oleh Bank Indonesia, sebagaimana dikutip dari laman bankdki.co.id, adalah untuk mewujudkan masyarakat yang memiliki pengetahuan dan informasi yang memadai, percaya diri, memahami fungsi dan peran, serta manfaat dan risiko produk jasa bank sehingga dapat mengelola keuangan secara bijaksana untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat di masa datang.

DOWNLOAD LOGO AYO KE BANK

Bagi anda yang ingin mendownload Logo Ayo Ke Bank dengan format JPG/JPEG (Joint Photographic Experts Group) atau format PNG (Portable Network Graphics) tanpa background dengan tingkat resolusi tinggi atau anda ingin mendownload logo ini pada format vector CDR (CorelDraw) yang bisa diedit kembali guna keperluan pribadi, untuk usaha desain, untuk usaha cetak dan yang lainnya, langsung saja anda klik link download yang telah kami sediakan di bagian paling bawah artikel. 

Apabila anda mengalami kendala pada link download, seperti link mati, atau ketidak sesuaian link, atau permasalahan yang lainnya, silahkan sampaikan permasalahan tersebut di kolom komentar agar kendala tersebut bisa segera kami perbaiki. Kami akan selalu Update logo dan desain terbaru lainnya, mohon dukungan anda semua dengan share ke rekan-rekan yang lain supaya mereka dapat mendownload dan memanfaatkan file-file berformat jpg, png dan cdr vector ini untuk keperluan usaha ataupun keperluan pribadi.
 
download-logo-vector-ayo-ke-bank-format-cdr-coreldraw-logoawal

LINK DOWNLOAD

>>   LOGO AYO KE BANK   <<
Format JPG   |   Format PNG   |   Format CorelDraw

0 Response to "LOGO AYO KE BANK"

Posting Komentar