LOGO PERSIK KEDIRI

 
Persik (Persatuan Sepak Bola Indonesia Kediri), sebagaimana dikutip dari laman wikipedia.org, merupakan klub sepak bola profesional Indonesia yang berbasis di kota Kediri, Jawa Timur. Klub didirikan tahun 1950 dan bermarkas di Stadion Brawijaya kota Kediri. Klub saat ini berkompetisi di Liga 1 yang merupakan kasta tertinggi sepak bola di liga Indonesia. Persik Kediri dipromosikan ke tingkat atas pada tahun 2002 dan mulai bermain di Divisi Utama Liga Indonesia 2003. Sejak liga Indonesia dimulai di tahun 1994, Persik telah memenangkan masing-masing edisi 2003 dan 2006.

Dalam catatan kearsipan pengurus Persatuan Sepak Bola Indonesia Kediri didirikan pada 19 Mei 1950, oleh Bupati Kediri saat itu R. Muhammad Machin. Persik Kediri dijuluki sebagai Macan Putih, julukan ini melekat ketika PERSIK promosi ke Divisi I di masa kepemimpinan Drs. H. A. Maschut yang juga menjabat sebagai Wali Kota saat itu. Julukan tersebut diambil dari salah satu tiga simbol kota Kediri. Macan Putih diyakini sebagai penjelmaan Prabu Jayabaya yang hingga saat ini menjadi simbol kemasyhuran tanah Kediri. Prabu Jayabaya merupakan raja keempat dari kerajaan Panjalu atau Kadiri sekaligus menjadi raja paling berpengaruh dalam peradaban masyarakat Jawa. 

Tim dengan julukan Macan Putih serta memiliki semboyan kebanggaan yaitu Djajati, atau Panjalu Jayati yang berarti Kadiri Menang diambil dari prasasti Hantang. Mengisahkan kemenangan kerajaan Kadiri dengan rajanya yang terkenal saat itu Sri Jayabhaya atas Janggala, menjadi pemantik semangat dan sebuah harapan agar PERSIK selalu berjuang meraih kemenangan di setiap laga. Stadion Brawijaya adalah kandang bagi tim Persik Kediri. Terletak di tengah Kota Kediri, Jawa Timur. Stadion ini dibangun pada tahun 1983, dan mengalami pembenahan pada tahun 2000. Stadion Brawijaya memiliki kapasitas 20.000 tempat duduk. Stadion Brawijaya merupakan kebanggaan masyarakat Kediri karena di stadion inilah Persik Kediri menjamu lawan-lawannya. 

Persik Kediri didukung oleh suporternya yang fanatik dan militan yaitu Persikmania, yang terbentuk pada bulan Februari 2001. Di masa kini telah banyak bermunculan Persikmania dari generasi berikutnya, mereka selanjutnya membuat sebuah kelompok tersendiri seperti Brigata Cyberxtreme yang biasa menempati tribun sisi utara Stadion Brawijaya. Selain itu terdapat juga suporter yang menamai diri mereka sebagai Militan Persik dan Gerakan Cinta Persik (GCP) yang biasa menempati sisi tribun timur, namun dalam sebutannya mereka masih tetap menyebut kelompok mereka sebagai Persikmania. 

Persik Kediri berhasil mendapatkan tiket untuk berlaga di Liga Champions Asia 2007 setelah mampu mengukuhkan dirinya untuk kedua kali menjadi juara Liga Indonesia 2006. Mengawali debutnya di pentas nasional, PERSIK merekrut mantan pelatih Tim Nasional PSSI Pra Piala Dunia (PPD) 1986, Sinyo Aliandoe, untuk menangani klub kebanggaan warga Kota Kediri itu dalam Kompetisi Divisi II periode 2000-2001. Di bawah tangan dingin Om Sinyo, para pemain PERSIK yang merupakan pemain-pemain dari Kediri dan sekitarnya mulai diperkenalkan dengan sistem sepak bola modern.

PERSIK mampu mencuri perhatian publik bola di Tanah Air setelah berhasil memboyong Piala Presiden setelah mengukuhkan dirinya sebagai Juara kompetisi Divisi Utama Ligina IX Tahun 2003. Piala Presiden itu kembali berlabuh di Kota Kediri setelah PERSIK berhasil lagi menjadi Juara kompetisi Divisi Utama Ligina XII Tahun 2006. Memasuki ISL 2009/2010 PERSIK diarsiteki oleh Gusnul Yakin seiring pergantian Ketua Umum yang baru yang menggantikan Drs. H. A. Maschut kepada Dr Samsul Ashar Sp.PD yang juga wali kota terpilih dalam Pilkada 2008 lalu. 

Sejak dibawah kepemimpinan Dr.H Samsul Ashar, PERSIK terus mengalami penurunan prestasi hingga terdegradasi pada akhir kompetisi Liga Super Indonesia 2009-2010 dan harus bermain di kasta kedua liga Indonesia, hingga pada akhir kompetisi Divisi Utama tahun 2013, PERSIK baru bisa kembali dipromosikan ke Liga Super Indonesia dengan menempati peringkat ke tiga klasemen Divisi Utama. 

DOWNLOAD LOGO PERSIK KEDIRI

Bagi anda yang ingin mendownload Logo Persik Kediri dengan format JPG/JPEG (Joint Photographic Experts Group) atau format PNG (Portable Network Graphics) tanpa background dengan tingkat resolusi tinggi atau anda ingin mendownload logo ini pada format vector CDR (CorelDraw) yang bisa diedit kembali guna keperluan pribadi, untuk usaha desain, untuk usaha cetak dan yang lainnya, langsung saja anda klik link download yang telah kami sediakan di bagian paling bawah artikel. 

Apabila anda mengalami kendala pada link download, seperti link mati, atau ketidak sesuaian link, atau permasalahan yang lainnya, silahkan sampaikan permasalahan tersebut di kolom komentar agar kendala tersebut bisa segera kami perbaiki. Kami akan selalu Update logo dan desain terbaru lainnya, mohon dukungan anda semua dengan share ke rekan-rekan yang lain supaya mereka dapat mendownload dan memanfaatkan file-file berformat jpg, png dan cdr vector ini untuk keperluan usaha ataupun keperluan pribadi.
 
download-logo-vector-persik-kediri-format-cdr-coreldraw-logoawal

LINK DOWNLOAD

>>   LOGO PERSIK KEDIRI   <<
Format JPG   |   Format PNG   |   Format CorelDraw

0 Response to "LOGO PERSIK KEDIRI"

Posting Komentar