Persatuan Sepakbola Timah Bangka Belitung (PS Timah Babel), sebagaimana dikutip dari laman wikipedia.org, adalah klub sepak bola yang berasal dari Pangkal Pinang, Kepulauan Bangka Belitung, Indonesia. PS Timah Babel berdiri pada tahun 1970. Perjalanan PS Timah Babel mengalami naik turun karena masalah finansial. Pada musim 2011/12, dengan bantuan dari pemerintah provinsi Kepulauan Bangka Belitung dan doa masyarakat Bangka Belitung, PS Timah Babel mendapatkan promosi ke Divisi Satu Liga Indonesia untuk pertama kali pada musim 2013.
PS Timah Babel memulai debut di Divisi Utama Liga Indonesia musim 2013 yang dimulai (kick off) pada bulan Januari 2013, dengan memasang target Promosi ke Liga Super Indonesia pada musim selanjutnya. Untuk merealisasikan itu semua, tentunya butuh pendanaan yang memadai agar PS Timah Babel dapat bersaing di kompetisi. Diharapkan tidak hanya bantuan Pemerintah Provinsi Bangka Belitung saja, melainkan juga Perusahaan Swasta dan atau Bank Daerah yang ada di Bangka dapat membantu agar impian Masyarakat Bangka yaitu klub kebanggaannya, PS Bangka dapat tampil di kasta tertinggi kompetisi sepak bola Indonesia. Dengan begitu Sepak bola Bangka dapat mulai diperhitungkan dan Bangka jadi lebih dikenal oleh masyarakat daerah lainnya ketika bertandang di Bangka.
PS Timah Babel bermarkas di Stadion Depati Amir, yaitu sebuah stadion yang terletak di Kota Pangkal Pinang, Kabupaten Bangka, Kepulauan Bangka Belitung. Stadion ini merupakan stadion bertaraf nasional dan memiliki fasilitas yang cukup lengkap yang dibangun di atas tanah seluas 2 Ha. Selain sebagai sarana olahraga sepakbola, dibangun juga centelband bertaraf internasional dengan delapan lintasan. Stadion ini memiliki luas lapangan 105 meter x 68 meter dengan alas rumput dan mampu menampung sebanyak 15.000 penonton.
Dikutip dari tribunnews.com, pada tahun 2017, PS Timah Babel melakukan head to head melawan PSPS. Jika melihat sejarahnya, PS Timah Babel lebih unggul dari PSPS, dimana kedua tim baru bertemu empat kali, dan tercatat PS Timah Babel menang dua kali sedang PSPS hanya sekali menang dan sisanya Seri. Pada Divisi Utama 2014 babak 16 besar, PSPS berhasil menahan imbang PS Timah Babel dengan skor 0 - 0 di Babel. Sepekan kemudian, gantian PSPS yang menjamu PS Timah Babel, hasilnya PSPS kalah 2 - 3. Pada ISC B 2016, kedua tim bertemu di penyisihan group, pada 29 Mei, PS Timah Babel menekuk PSPS 1 - 0 di Babel. Berikutnya, pada 21 Agustus, PSPS menekuk PS Timah Babel dengan skor 2 - 1 di Pekanbaru.
PS Timah Bangka Belitung dibentuk dengan pemain lokal. Laskar Sekaban adalah Suporter setia pendukung PS Timah Babel. Pada tahun 2019 PS Timah Babel merger dengan klub dari Aceh yang sedang kesulitan finansial yaitu Aceh United yang berkompetisi di Liga 2, setelah merger dengan Aceh United, PS Timah Babel kemudian mengganti nama Babel United yang merupakan singkatan dari Bangka Belitung United.
DOWNLOAD LOGO PS TIMAH BABEL
Bagi anda yang ingin mendownload Logo PS Timah Babel dengan format JPG/JPEG (Joint Photographic Experts Group) atau format PNG (Portable Network Graphics) tanpa background dengan tingkat resolusi tinggi atau anda ingin mendownload logo ini pada format vector CDR (CorelDraw) yang bisa diedit kembali guna keperluan pribadi, untuk usaha desain, untuk usaha cetak dan yang lainnya, langsung saja anda klik link download yang telah kami sediakan di bagian paling bawah artikel.
Apabila anda mengalami kendala pada link download, seperti link mati, atau ketidak sesuaian link, atau permasalahan yang lainnya, silahkan sampaikan permasalahan tersebut di kolom komentar agar kendala tersebut bisa segera kami perbaiki. Kami akan selalu Update logo dan desain terbaru lainnya, mohon dukungan anda semua dengan share ke rekan-rekan yang lain supaya mereka dapat mendownload dan memanfaatkan file-file berformat jpg, png dan cdr vector ini untuk keperluan usaha ataupun keperluan pribadi.
LINK DOWNLOAD
0 Response to "LOGO PS TIMAH BABEL"
Posting Komentar