LOGO HARI GURU NASIONAL 2022

 
Dikutip dari laman kementerian pendidikan, kemdikbud.go.id, pada tanggal 25 November 2022 nanti kita akan memperingati Hari Guru Nasional, sering disingkat sebagai HGN. Hari Guru Nasional ditetapkan Presiden Soeharto pada tanggal 25 November 1994, melalui Keputusan Presiden Nomor 78 Tahun 1994 tentang Hari Guru Nasional. Salah satu program Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi pada peringatan Hari Guru Nasional ke-77 tahun ini, adalah pemberian apresiasi dan penghargaan kepada Guru dan Tenaga Kependidikan yang inspiratif. 

Program ini merupakan salah satu bentuk penghargaan pemerintah atas prestasi dan kinerja yang selama ini telah dihasilkan. Pemberian penghargaan ini menjadi ikhtiar agar guru dan tenaga kependidikan dapat lebih termotivasi dan meningkatkan profesionalisme yang pada akhirnya nanti akan meningkatkan mutu pendidikan nasional. Kegiatan pemberian penghargaan ini untuk mengapresiasi Guru dan Tenaga Kependidikan inspiratif dalam menerapkan merdeka belajar pada konteks pembelajaran berdiferensiasi dan berpusat pada peserta didik.

Kegiatan ini memiliki ruang lingkup tugas dan fungsi guru dan tenaga kependidikan dalam penyelenggaraan pembelajaran kepemimpinan dan pembimbingan di satuan pendidikan. Harapannya, kegiatan ini dapat meningkatkan peran guru dan tenaga kependidikan dalam mengelola belajar anak ke arah internalisasi nilai-nilai Pelajar Pancasila. Berbagai bentuk praktik baik yang telah dilakukan diharapkan juga dapat menjadi inspirasi bagi yang lain sehingga akan meningkatkan kualitas pendidikan secara keseluruhan.

TEMA HARI GURI NASIONAL 2022
Pada peringatan Hari Guru Nasional (HGN) 2022 ini diusung tema “BERINOVASI MENDIDIK GENERASI”.

Berinovasi adalah keluwesan dalam menyikapi atau menghadapi kondisi tertentu, menyelaraskan teks dan konteks tanpa meninggalkan esensi. Pandemi Covid 19 yang melanda seluruh dunia menyebabkan hampir seluruh sektor terkena dampak, tidak terkecuali dunia pendidikan. Sementara proses pendidikan harus tetap berjalan untuk memastikan bahwa para generasi unggul bangsa Indonesia harus tetap terpenuhi haknya dengan mendapatkan pendidikan terbaik. Tenaga pendidik dituntut untuk mampu memberi dan menjadi solusi dengan melakukan inovasi, karena inovasi adalah sebuah kebutuhan dan keharusan di era kebiasaan baru.

Mendidik generasi adalah tanggung jawab bersama yang berkesinambungan untuk mempersiapkan SDM unggul di masa mendatang. Tidak hanya memahami dan menguasai pengetahuan, melainkan harus diimbangi dengan implementasi nyata yang berjalan beriringan dengan etika. Karena inti dari pendidikan adalah mewujudkan generasi unggul dengan pengetahuan yang beretika.

ARTI LOGO HARI GURU NASIONAL 2022
Logo Hari Guru Nasional (HGN) tahun 2022 ini diterbitkan oleh Kementerian Agama RI untuk digunakan pada peringatan Hari Guru Nasional tanggal 25 November 2022. Desain logo hari guru nasional tersebut memiliki makna yang mendalam dari susunan logonya. Berikut ini penjelasan makna logo hari guru 2022, sebagaimana dikutip dari laman farazinux.com :

  1. Bunga Tulip, merupakan simbol kasih sayang yang tak terhingga, merepresentasikan kasih sayang guru yang mendalam kepada muridnya.
  2. Matahari, melambangkan cahaya atau ilmu, bahwa seorang guru madrasah harus memiliki ilmu yang luas dan dalam. Ilmu adalah cahaya.
  3. Pendidik, yang terdiri dari Guru dan Tenaga Kependidikan yangg secara ikhlas mendidik (pahlawan tanpa tanda jasa) untuk melahirkan generasi- generasi yang unggul, cerdas, dan berprestasi.
  4. Pena, melambangkan kreativitas guru madrasah yang mampu memecahkan masalah- masalah pembelajaran dan pendidikan.
  5. Buku, adalah jendela ilmu yang merupakan media dan sumber informasi untuk menemukan ide-ide seger sehingga menghasilkan inovasi-inovasi baru sesuai dengan kebutuhan zaman.
  6. Daun, melambangkan kontribusi guru guru madrasah yang memiliki dedikasi dan pengabdian yang tulus dalam mengajar dan mendidik siswa.
  7. Garis zipzag, memiliki makna transformasi guru madrasah yaitu kemauan beradaptasi disegala kondisi untuk menjadi guru yang hebat (great teachers).

Arti Warna
  • Emas : Ceria dan optimis
  • Hijau : Religius dan harmonis
  • Biru : Cerdas dan bijaksana
  • Crimson : Hangat (simpati dan empati)

DOWNLOAD LOGO HARI GURU NASIONAL 2022

Bagi anda yang ingin mendownload Logo Hari Guru Nasional 2022 dengan format JPG/JPEG (Joint Photographic Experts Group) atau format PNG (Portable Network Graphics) tanpa background dengan tingkat resolusi tinggi atau anda ingin mendownload logo ini pada format vector CDR (CorelDraw) yang bisa diedit kembali guna keperluan pribadi, untuk usaha desain, untuk usaha cetak dan yang lainnya, langsung saja anda klik link download yang telah kami sediakan di bagian paling bawah artikel. 

Apabila anda mengalami kendala pada link download, seperti link mati, atau ketidak sesuaian link, atau permasalahan yang lainnya, silahkan sampaikan permasalahan tersebut di kolom komentar agar kendala tersebut bisa segera kami perbaiki. Kami akan selalu Update logo dan desain terbaru lainnya, mohon dukungan anda semua dengan share ke rekan-rekan yang lain supaya mereka dapat mendownload dan memanfaatkan file-file berformat jpg, png dan cdr vector ini untuk keperluan usaha ataupun keperluan pribadi.

LINK DOWNLOAD
 
download-logo-vector-hari-guru-nasional-2022-vertical-format-cdr-coreldraw-logoawal

>>   LOGO HARI GURU NASIONAL 2022 (VERTICAL)  <<
Format JPG   |   Format PNG   |   Format CorelDraw
 
download-logo-vector-hari-guru-nasional-2022-horizontal-format-cdr-coreldraw-logoawal

>>   LOGO HARI GURU NASIONAL 2022 (HORIZONTAL)   <<
Format JPG   |   Format PNG   |   Format CorelDraw 

 

0 Response to "LOGO HARI GURU NASIONAL 2022"

Posting Komentar