LOGO DORNA SPORTS

 
Dorna Sports, sebagaimana dikutip dari laman wikipedia.org, adalah pemegang hak komersial untuk olahraga sepeda motor MotoGP. Perusahaan ini didirikan pada tahun 1988 sebagai sebuah perusahaan manajemen dan pemasaran olahraga, perusahaan ini berkantor pusat di Madrid, dengan kantor cabang dan/atau anak usahanya terletak di Barcelona, Amsterdam, London, dan Roma. Didirikan oleh Banco Banesto dengan nama Dorna promoción del deporte, perusahaan ini dijual ke CVC Madrid pada tahun 1998, dan nama perusahaan ini pun diubah menjadi Dorna Sports. Sejak tahun 2006, Bridgepoint menjadi pemegang mayoritas saham perusahaan ini.

Sejak tahun 1992, Dorna telah menjadi pemegang eksklusif dari semua hak televisi dan komersial yang terkait dengan MotoGP World Championship. Sejak tahun 2001, perusahaan ini juga memegang hak komersial dan televisi untuk Supercross GP World Championship. Sejak tahun 2013, perusahaan ini pun memegang hak komersial dan televisi untuk Superbike World Championship. Perusahaan ini juga berpartisipasi dalam manajemen dan pemasaran properti balap motor lain, seperti Spanish Road Racing Championship (CEV), British Superbike Championship (BSB), serta Trials World Championships (Indoor dan Outdoor). 

Dorna menyadari, dengan dukungan dari produsen motor, bahwa balap motor perlu diubah. Biaya pengembangan mesin dua tak khusus, yang digunakan untuk membuat produk non-komersial, tidak berkelanjutan. Sehingga, dalam upayanya untuk mengubah balapan motor 500 cc menjadi balap empat tak MotoGP, Dorna pun mendapat hak dari FIM (Fédération Internationale de Motocyclisme) untuk dapat menyelenggarakan MotoGP. Diduga terdapat perjanjian tidak tertulis antara CEO Dorna, Carmelo Ezpeleta dan CEO FOM, Bernie Ecclestone, guna melakukan hal yang diperlukan untuk menghindari konflik antara jadwal balap F1 dan MotoGP. 

Pada saat penyusunan jadwal, memang ada konsultasi antara keduanya, namun secara umum, jika jadwal balap F1 bersamaan dengan jadwal balap MotoGP, maka MotoGP lah yang akan mengubah jadwal balapnya. Pada bulan November 2005, CVC Capital Partners mengumumkan bahwa mereka akan mengakuisisi saham pemegang hak komersial Formula Satu, SLEC, yang dipegang oleh Bambino, Bayerische Landesbank, dan JPMorgan Chase. Akuisisi tersebut pun disetujui oleh Komisi Eropa pada tanggal 21 Maret 2006, asalkan saham Dorna Sports yang dipegang oleh CVC dijual.

Dengan menjual saham Dorna, Komisi Eropa menyimpulkan bahwa CVC tidak akan menyebabkan kekhawatiran kompetisi. Komisioner kompetisi, Neelie Kroes, menyatakan: “Saat dua ajang balap paling populer di Uni Eropa, yakni Formula Satu dan MotoGP, dikendalikan oleh satu perusahaan, maka muncul risiko kenaikan harga hak siar dari kedua ajang tersebut, dan berkurangnya pilihan konsumen. Saya puas dengan komitmen CVC untuk menghilangkan risiko tersebut.” Pada tanggal 28 Maret 2007, CVC resmi menjual 71% saham Dorna dengan harga £400 juta kepada para manajemen Dorna. 

DOWNLOAD LOGO DORNA SPORTS
Bagi anda yang ingin mendownload Logo Dorna Sports dengan format JPG/JPEG (Joint Photographic Experts Group) atau format PNG (Portable Network Graphics) tanpa background dengan tingkat resolusi tinggi atau anda ingin mendownload logo ini pada format vector CDR (CorelDraw) yang bisa diedit kembali guna keperluan pribadi, untuk usaha desain, untuk usaha cetak dan yang lainnya, langsung saja anda klik link download yang telah kami sediakan di bagian paling bawah artikel. 

Apabila anda mengalami kendala pada link download, seperti link mati, atau ketidak sesuaian link, atau permasalahan yang lainnya, silahkan sampaikan permasalahan tersebut di kolom komentar agar kendala tersebut bisa segera kami perbaiki. Kami akan selalu Update logo dan desain terbaru lainnya, mohon dukungan anda semua dengan share ke rekan-rekan yang lain supaya mereka dapat mendownload dan memanfaatkan file-file berformat jpg, png dan cdr vector ini untuk keperluan usaha ataupun keperluan pribadi.
 
download-logo-vector-dorna-format-cdr-coreldraw-logoawal

LINK DOWNLOAD

>>   LOGO DORNA SPORTS   <<
Format JPG   |   Format PNG   |   Format CorelDraw

0 Response to "LOGO DORNA SPORTS"

Posting Komentar