LOGO SURVEYOR INDONESIA

 
PT Surveyor Indonesia (Persero), sebagaimana dikutip dari laman wikipedia.org, adalah anggota Holding IDSurvey yang menyediakan berbagai macam jasa survei. Perusahaan ini didirikan pada tanggal 1 Agustus 1991 sebagai sebuah perusahaan patungan antara pemerintah Indonesia, Sucofindo, dan Societe Generale de Surveillance, untuk menyediakan jasa pemeriksaan pra-pengapalan guna memastikan kelayakan peralatan dari seluruh dunia sebelum dikirim ke Indonesia. Pada tahun 1997, karena tidak lagi ditugaskan oleh pemerintah untuk menyediakan jasa pemeriksaan pra-pengapalan, perusahaan ini pun mulai beralih menyediakan jasa pemeriksaan teknis, survei, pengkajian, penilaian, pengawasan, audit, dan konsultansi.

Perusahaan ini fokus memberikan layanan untuk sejumlah sektor, yakni industri, perdagangan, energi, sumber daya mineral, telematika, transportasi, pertanian, kehutanan, kelautan, dan lingkungan hidup. Perusahaan ini membagi aktivitasnya ke dalam empat unit bisnis, yakni Migas dan Sistem Pembangkit, Penguatan Institusi dan Kelembagaan, Mineral dan Batubara, serta Infrastruktur. Pada tanggal 4 Mei 2021, melalui Peraturan Pemerintah nomor 66 tahun 2021, pemerintah Indonesia resmi menyerahkan mayoritas saham perusahaan ini ke Biro Klasifikasi Indonesia, sebagai bagian dari upaya untuk membentuk holding BUMN yang bergerak di bidang jasa survei.

Semenjak 2015, Surveyor Indonesia menerbitkan publikasi dalam bentuk "Majalah Visi" yang kemudian mengalami transformasi pada 2022 menjadi majalah digital Visi yang dapat diakses melalui website perusahaan. Melalui anak usahanya, perusahaan ini juga menyediakan jasa EPC. Untuk mendukung kegiatan bisnisnya, hingga tahun 2020, perusahaan ini memiliki sebelas kantor cabang yang tersebar di seluruh Indonesia dan satu kantor perwakilan di Singapura.

Visi, Misi dan Nilai Perusahaan, sebagaimana dikutip dari laman resminya ptsi.co.id, yaitu:
VISI
Menjadi Independent Assurance Nasional yang diakui dunia dalam memberikan solusi menyeluruh kepada pelanggan

MISI
  1. Mendorong pelanggan untuk mampu memenuhi persyaratan pelanggan global sehingga memiliki daya saing global
  2. Mitra strategis pemerintah, swasta dan lainnya untuk mengoptimalkan pemanfaatan sumberdaya dan produk dalam negeri pada bidang infrastruktur, kemaritiman, energi dan ketahanan pangan
  3. Menyediakan sumberdaya manusia yang memiliki kompetensi nasional dan atau internasional dan teknologi terkini untuk memenuhi tuntutan pasar

NILAI PERUSAHAAN
  1. Amanah, yaitu memegang teguh kepercayaan yang diberikan
  2. Harmonis, yaitu saling peduli dan menghargai perbedaan
  3. Adaptif, yaitu terus berinovasi dan antusias dalam menggerakkan ataupun menghadapi perubahan
  4. Kompeten, artinya terus belajar dan mengembangkan kapabilitas
  5. Loyal, yaitu berdedikasi dan mengutamakan kepentingan Bangsa dan Negara
  6. Kolaboratif, artinya membangun kerja sama yang sinergis

DOWNLOAD LOGO SURVEYOR INDONESIA
Bagi anda yang ingin mendownload Logo Surveyor Indonesia dengan format JPG/JPEG (Joint Photographic Experts Group) atau format PNG (Portable Network Graphics) tanpa background dengan tingkat resolusi tinggi atau anda ingin mendownload logo ini pada format vector CDR (CorelDraw) yang bisa diedit kembali guna keperluan pribadi, untuk usaha desain, untuk usaha cetak dan yang lainnya, langsung saja anda klik link download yang telah kami sediakan di bagian paling bawah artikel. 

Apabila anda mengalami kendala pada link download, seperti link mati, atau ketidak sesuaian link, atau permasalahan yang lainnya, silahkan sampaikan permasalahan tersebut di kolom komentar agar kendala tersebut bisa segera kami perbaiki. Kami akan selalu Update logo dan desain terbaru lainnya, mohon dukungan anda semua dengan share ke rekan-rekan yang lain supaya mereka dapat mendownload dan memanfaatkan file-file berformat jpg, png dan cdr vector ini untuk keperluan usaha ataupun keperluan pribadi.
 
 download-logo-vector-surveyor-indonesia-format-cdr-coreldraw-logoawal

LINK DOWNLOAD

>>   LOGO SURVEYOR INDONESIA   <<
Format JPG   |   Format PNG   |   Format CorelDraw

0 Response to "LOGO SURVEYOR INDONESIA"

Posting Komentar