LOGO SYNGENTA

 
Syngenta Group, sebagaimana dikutip dari laman wikipedia.org, adalah sebuah penyedia teknologi dan jasa pertanian global terkemuka, terutama di bidang bibit dan perlindungan tanaman, yang berkantor pusat di Basel, Swiss. Perusahaan ini juga memiliki kantor di Chicago, Tel Aviv, dan Shanghai. Sejarah berdirinya perusahaan ini dimulai pada akhir dekade 1990-an, terjadi penggabungan antara Astra dan Zeneca menghasilkan pembentukan produsen bahan kimia dan farmasi terbesar ketiga di dunia, yakni AstraZeneca.

Pada tahun 2000, AstraZeneca dan Novartis memutuskan untuk memisahkan bisnis bibit dan perlindungan tanaman mereka, karena tidak banyak sinergi yang dapat dilakukan antara bisnis pertanian dan perawatan kesehatan. Sehingga terbentuklah perusahaan patungan antara AstraZeneca dan Novartis yang diberi nama Syngenta. Perusahaan patungan tersebut berkantor pusat di Basel dan sahamnya diperdagangkan di Bursa Saham London, New York, Stockholm, dan Zurich. Para pemegang saham AstraZeneca mendapat total 39% saham Syngenta, sementara para pemegang saham Novartis mendapat total 61% saham Syngenta.

Pembentukan Syngenta dilihat sebagai bukti makin meningkatnya spesialisasi di industri kimia dan farmasi Eropa. Syngenta pun berhasil bertahan dari kesulitan pada dekade 2000-an, saat permintaan di sektor pertanian global menurun. Pertumbuhan organik Syngenta terutama dihasilkan dari investasi di bidang rekayasa genetik dan bahan bakar hayati, serta dari berbagai akuisisi, termasuk terhadap Sanbei Seed asal Tiongkok dan Zeraim Gedera asal Israel. Pada tahun 2001, Syngenta berhasil mengurutkan DNA penuh dari genom beras, saat perusahaan ini juga menjadi anggota dari konsorsium riset Golden Rice, serta mendapat hak paten dan komersialisasi.

Meskipun memegang hak paten, perusahaan ini tidak mewajibkan para petani yang berperforma kurang baik untuk membayar royalti dan memperbolehkan para petani untuk menggunakan bibit tersebut setelah disilangkan dengan varietas lokal. Pada tahun 2004, sebuah jagung manis yang dimodifikasi secara genetis oleh Syngenta berhasil mendapat lisensi impor dari Uni Eropa, sehingga menarik cukup banyak perhatian. Jagung manis tersebut adalah sereal untuk manusia pertama yang dimodifikasi secara genetis.

Lambat laun, muncul spekulasi bahwa Monsanto, yang terutama terkenal sebagai produsen glifosat, akan mengambil alih Syngenta. Hal yang paling membuat Monsanto tertarik adalah solusi teknis dari Syngenta terhadap gulma yang tahan pestisida. Keduanya telah lama berkompetisi, dan kerap mengarah pada tuntutan hukum. Pada tahun 2015, Monsanto resmi mengajukan tawaran akuisisi kepada Syngenta, namun manajemen menolak tawaran tersebut dengan alasan valuasi. Sebagai hasilnya, kompetitor lain seperti Bayer, Dow Chemical, dan DuPont pun diduga menjadi pembeli potensial dari Syngenta. 

Pada tahun 2015, ChemChina, BUMN kimia asal Tiongkok, resmi mengambil alih Syngenta dengan harga $43 milyar. Pengambilalihan tersebut pun menjadi pengambilalihan terbesar yang pernah dilakukan oleh perusahaan asal Tiongkok hingga saat ini, dan menimbulkan sejumlah kritik. Pasca evaluasi positif dari dewan direksi, mayoritas pemegang saham Syngenta pun menerima tawaran dari ChemChina. Pada bulan Juli 2017, ChemChina telah memegang lebih dari 98% saham Syngenta, sehingga memungkinkannya untuk mewajibkan penjualan saham yang belum mereka pegang dan mengeluarkan Syngenta dari bursa saham.

Di bawah kepemimpinan ChemChina, Syngenta memainkan peran penting dalam reorganisasi dan konsolidasi di industrinya. Pada bulan November 2017, Syngenta setuju untuk membeli Nidera dari Cofco International. Pada bulan Maret 2018, Syngenta mengumumkan rencananya untuk mengakuisisi Strider, sebuah perusahaan teknologi pertanian asal Brazil. Pada bulan Juli 2018, Syngenta membeli Floranova, sebuah pembudidaya bibit sayur dan bunga asal Britania Raya. Pada bulan September 2019, perusahaan ini mengakuisisi semua aset dari Cropio Group, sebuah perusahaan teknologi pertanian.

DOWNLOAD LOGO SYNGENTA

Bagi anda yang ingin mendownload Logo Syngenta dengan format JPG/JPEG (Joint Photographic Experts Group) atau format PNG (Portable Network Graphics) tanpa background dengan tingkat resolusi tinggi atau anda ingin mendownload logo ini pada format vector CDR (CorelDraw) yang bisa diedit kembali guna keperluan pribadi, untuk usaha desain, untuk usaha cetak dan yang lainnya, langsung saja anda klik link download yang telah kami sediakan di bagian paling bawah artikel. 

Apabila anda mengalami kendala pada link download, seperti link mati, atau ketidak sesuaian link, atau permasalahan yang lainnya, silahkan sampaikan permasalahan tersebut di kolom komentar agar kendala tersebut bisa segera kami perbaiki. Kami akan selalu Update logo dan desain terbaru lainnya, mohon dukungan anda semua dengan share ke rekan-rekan yang lain supaya mereka dapat mendownload dan memanfaatkan file-file berformat jpg, png dan cdr vector ini untuk keperluan usaha ataupun keperluan pribadi.
 
download-logo-vector-syngenta-format-cdr-coreldraw-logoawal

LINK DOWNLOAD

>>   LOGO SYNGENTA   <<
Format JPG   |   Format PNG   |   Format CorelDraw

0 Response to "LOGO SYNGENTA"

Posting Komentar