LOGO GROUP 4 SECURICOR (G4S)

 
G4S (Group 4 Securicor), sebagaimana dikutip dari laman wikipedia.org, adalah sebuah perusahaan multinasional asal Britania Raya yang bergerak pada bidang layanan pengamanan, dan berkantor pusat di London, Inggris. G4S bermula dari sebuah bisnis pengamanan yang didirikan di Copenhagen pada tahun 1901 oleh Marius Hogrefe dengan nama København Frederiksberg Nattevagt (Penjaga Malam Copenhagen dan Frederiksberg), yang kemudian diubah menjadi Falck (Falkon). 

Pada tahun 2000, Group 4, sebuah perusahaan pengamanan yang didirikan pada dekade 1960-an, bergabung dengan Falck untuk membentuk Group 4 Falck, dan pada tahun 2000, perusahaan ini telah disebut sebagai "perusahaan sistem pengamanan swasta terbesar di dunia". Pada tahun 2002, Group 4 Falck membeli The Wackenhut Corporation asal Amerika Serikat. G4S menawarkan berbagai macam layanan, seperti memasok personil pengamanan, peralatan pemantauan, unit respon cepat, dan juga transportasi tahanan. G4S juga bekerja untuk pemerintah di beberapa negara, guna memelihara keamanan.

G4S dibentuk pada bulan Juli 2004, saat bisnis pengamanan Group 4 Falck digabung dengan Securicor untuk membentuk Group 4 Securicor, dan mulai mencatatkan sahamnya di London dan Bursa Saham Copenhagen. Pada tahun 2005, Lars Nørby Johansen digantikan oleh Nick Buckles sebagai CEO, dan pada tahun 2006, G4S meluncurkan identitas merek baru. Pada tahun yang sama, Alf Duch-Pedersen menggantikan Jorgen Philip-Sorensen sebagai chairman non-eksekutif G4S.

Pada tahun 2006, 2007, dan 2008, G4S merupakan subyek kampanye global yang digelar oleh serikat pekerja yang menuduh bahwa anak usaha G4S meremehkan pekerjanya dan standar hak asasi manusia. Beberapa serikat pekerja tersebut berada di bawah naungan kelompok yang didanai oleh SEIU, yang bernama Focus on Group 4 Securicor. Kelompok ini pun mendukung protes yang dilakukan di rapat umum tahunan Group 4 Securicor di London pada tahun 2005. US State Department Report on Human Rights in Indonesia, yang dirilis pada bulan Maret 2006, melaporkan selisih paham yang terus terjadi di Jakarta dengan Group4/Securicor.

Pada bulan Mei 2008, G4S mengakuisisi ArmorGroup International. GSL, sebuah penyedia layanan hukum alih daya, juga diakuisisi oleh G4S pada bulan Mei 2008. Pada bulan yang sama, G4S juga mengakuisisi Progard Securitas. Pada tahun 2008, G4S juga mengakuisisi Touchcom, Inc. dengan harga US$23 juta. Touchcom, Inc. berkantor pusat di Burlington/Bedford, Massachusetts. Proses perubahan nama Touchcom, Inc. menjadi G4S pun resmi selesai pada tanggal 1 Januari 2012. Pada tahun 2009, G4S kembali mengakuisisi Secura Monde International Limited dan Shiremoor International Engineering Limited. 

Dikutip dari laman g4s.com, pada tahun 2021, G4S, perusahaan keamanan global yang berbasis di London, diakuisisi oleh Allied Universal, perusahaan layanan keamanan dan fasilitas terkemuka yang menyediakan layanan keamanan proaktif dan teknologi pintar mutakhir untuk menghadirkan solusi keamanan terintegrasi. Di Asia Pasifik, G4S memiliki jaringan kantor yang luas dan lebih dari 192.000 karyawan untuk mendukung komunitas dan pelanggan lokal. G4S juga percaya bahwa tidak ada tujuan yang lebih besar daripada melayani dan melindungi pelanggan, komunitas, dan orang-orang di dunia saat ini.

G4S Indonesia telah beroperasi selama lebih dari 22 tahun dan mempekerjakan lebih dari 9.000 staf. G4S menawarkan layanan keamanan terintegrasi untuk memberikan solusi keamanan total yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan pelanggan. Solusi dan layanan keamanan secara teratur ditambahkan ke portofolio ini untuk membantu pelanggan G4S mengimbangi lingkungan keamanan yang terus berubah di dunia saat ini dan untuk membantu melindungi aset mereka.

DOWNLOAD LOGO GROUP 4 SECURICOR (G4S)
Bagi anda yang ingin mendownload Logo G4S (Group 4 Securicor) dengan format JPG/JPEG (Joint Photographic Experts Group) atau format PNG (Portable Network Graphics) tanpa background dengan tingkat resolusi tinggi atau anda ingin mendownload logo ini pada format vector CDR (CorelDraw) yang bisa diedit kembali guna keperluan pribadi, untuk usaha desain, untuk usaha cetak dan yang lainnya, langsung saja anda klik link download yang telah kami sediakan di bagian paling bawah artikel. 

Apabila anda mengalami kendala pada link download, seperti link mati, atau ketidak sesuaian link, atau permasalahan yang lainnya, silahkan sampaikan permasalahan tersebut di kolom komentar agar kendala tersebut bisa segera kami perbaiki. Kami akan selalu Update logo dan desain terbaru lainnya, mohon dukungan anda semua dengan share ke rekan-rekan yang lain supaya mereka dapat mendownload dan memanfaatkan file-file berformat jpg, png dan cdr vector ini untuk keperluan usaha ataupun keperluan pribadi.
 
download-logo-vector-g4s-group-4-securicor-format-cdr-coreldraw-logoawal

LINK DOWNLOAD

>>   LOGO GROUP 4 SECURICOR (G4S)   <<
Format JPG   |   Format PNG   |   Format CorelDraw

0 Response to "LOGO GROUP 4 SECURICOR (G4S)"

Posting Komentar