LOGO SMK - SPM NASIONAL PURWOKERTO

 
Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Nasional Purwokerto, sebagaimana dikutip dari laman resminya spmnasionalpwt.sch.id, adalah eks Sekolah Pelayaran Menengah ( SPM) Masional Purwokerto. Yang didirikan oleh Yayasan Pendidikan Nasional (YPN) Purwokerto. Sesuai  dengan Keputusan Yayasan Nomor : 10/SMM/SPMN/V/1983, tanggal 20 Juli 1983. Kampus beralamat di Jalan KH. Wahid Hasyim No. 93 No. Telp. (0281) 631954 sebelah Timur Taman Kota Andang Pangrenan Purwokerto. SMK Nasional Purwokerto (eks Sekolah Pelayaran Menengah Nasional Purwokerto) diresmikan oleh bapak Kepala Dinas Pendidikan Kepala Daerah Tingkat II Kabupaten Banyumas, tanggal 20 Juli 1983. Setiap tanggal 20 Juli merupakan Hari Ulang Tahun Sekolah.

SMK Nasional Purwokerto mendapat izin untuk menyelengarakan program Diklat Keahlian Pelaut Tingkat IV, dari Kepala Pusat Pendidikan dan Pelatihan Perhubungan Laut tanggal 8 Maret 2010. Untuk bidang keahlian Nautika klasifikasi B dan bidang keahlian Teknika klasifikasi B. Dengan nomor sertifikat : No : DL-102/B.005/PDL-2010. Pada tanggal 27 Oktober 2011 SMK Nasional Purwokerto memperoleh akreditasi dengan peringkat B untuk Program Keahlian Nautika Kapal Niaga dan peringkat B untuk Program Keahlian Teknika Kapal Niaga dari Badan Akreditasi Nasional Sekolah/Madrasah Provinsi Jawa Tengah. Dengan nomor sertifikat Mk.009192 untuk Program Keahlian Nautika Kapal Niaga dan Nomor sertifikat Mk.009191 untuk Program Keahlian Teknika Kapal Niaga.

Sesuai dengan Peraturan Direktur Jenderal Perhubungan Laut, Kementerian Perhubungan, Direktorat Perhungan Laut Nomor : HK. 103 / I /15/DJPL-14 tentang  Petunjuk Teknis Penerbitan Pengesahan (Approval) Program Diklat Kepelautan Pada Lembaga Diklat Kepelautan atau Sekolah Menengah Kejuruan Untuk Mendapatkan Sertifikat Ahli Nautika Tingkat (ANT) IV, tanggal 24 April 2014 , seluruh SMK Pelayaran diwajibkan melaksanakan Approval (pengesahan) dari Dirjen Hubla, termasuk SMK Nasional Purwokerto sesuai dengan perundangan yang berlaku.

VISI DAN MISI SMK NASIONAL PURWOKERTO
VISI

Visi SMK SPM Nasional Purwokerto adalah Menjadi Lembaga Diklat yang mencetak kader Perwira Pelaut Tingkat ANT-IV dan ATT-IV yang berkarakter, berilmu dan Profesional Berstandar Nasional dan Internasional.

MISI
Misi SMK SPM Nasional Purwokerto antara lain :
Penyelenggaraan pendidikan yang berkualitas sesuai standar IMO dan Pendidikan Nasional
Senantiasa meningkatkan diri dalam berbagai Diklat kompetensi
Pendidikan Berkarakter bagi peserta didik secara berkesinambungan

TUJUAN SMK NASIONAL PURWOKERTO
Tujuan Jangka Panjang:

  1. Menyiapkan peserta  didik  agar   menjadi  manusia produktif   mampu  bekerja  mandiri,   mengisi   lowongan pekerjaan yang ada  di  dunia usaha dan industri sebagai tenaga kerja tingkat menengah  sesuai  dengankompetensi dalam program keahlian yang dipilihnya;
  2. Menyiapkan peserta didik agar mampu  memilih  karier,  ulet  dan  gigih  dalam berkompetisi,  beradaptasi  di  lingkungan  kerja,  dan mengembangakan sikap profesional dalam  bidang  keahlian  yang  diminatinya;
  3. Membekali peserta  didik dengan ilmu pengetahuan, teknologi  dan   seni,  agar mampu mengembangkan diri dikemudian hari baik secara mandiri maupun melalui jenjang pendidikan yang lebih tinggi;
  4. Membekali peserta didik  dengan  kompetensi-kompetensi yang  sesuai dengan program keahlian Tata
  5. Tujuan Jangka Menengah:
  6. Meningkatkan penguasaan kompetensi tenaga pendidik, tenaga kependidikan dan siswa baik secara internal maupun
  7. Menumbuhkan penggunaan teknologi informasi yang berakses
  8. Menumbuhkan sikap dan perilaku inovatif dalam pendayagunaan teknologi informasi.

Tujuan Jangka Pendek:
  1. Menumbuhkan sikap kewirausahaan setiap keluaran sebagai cerminan penguasaan kompetensi untuk bekal hidup secara
  2. Meningkatkan intensitas dan frekuensi dalam menjalin kerjasama dengan dunia usaha dan
  3. Menciptakan peluang dan kesempatan yang maksimal dalam mengimplementasikan seperangkat teori di lapangan kerja secara
  4. Menciptakan tenaga yang memiliki kompetensi teknologi informasi dan komunikasi.

DOWNLOAD LOGO SMK - SPM NASIONAL PURWOKERTO
Bagi anda yang ingin mendownload Logo SMK - SPM Nasional Purwokerto dengan format JPG/JPEG (Joint Photographic Experts Group) atau format PNG (Portable Network Graphics) tanpa background dengan tingkat resolusi tinggi atau anda ingin mendownload logo ini pada format vector CDR (CorelDraw) yang bisa diedit kembali guna keperluan pribadi, untuk usaha desain, untuk usaha cetak dan yang lainnya, langsung saja anda klik link download yang telah kami sediakan di bagian paling bawah artikel. 

Apabila anda mengalami kendala pada link download, seperti link mati, atau ketidak sesuaian link, atau permasalahan yang lainnya, silahkan sampaikan permasalahan tersebut di kolom komentar agar kendala tersebut bisa segera kami perbaiki. Kami akan selalu Update logo dan desain terbaru lainnya, mohon dukungan anda semua dengan share ke rekan-rekan yang lain supaya mereka dapat mendownload dan memanfaatkan file-file berformat jpg, png dan cdr vector ini untuk keperluan usaha ataupun keperluan pribadi.
 
download-logo-vector-smk-spm-nasional-purwokerto-format-cdr-coreldraw-logoawal

LINK DOWNLOAD

>>   LOGO SMK - SPM NASIONAL PURWOKERTO   <<
Format JPG   |   Format PNG   |   Format CorelDraw

0 Response to "LOGO SMK - SPM NASIONAL PURWOKERTO"

Posting Komentar