DOWNLOAD LOGO IKATAN APOTEKER INDONESIA FORMAT CORELDRAW

download-logo-iai-ikatan-apoteker-indonesia-coreldraw-logoawal
Ikatan Apoteker Indonesia (IAI) merupakan salah satu organisasi profesi yang ada di Indonesia dan merupakan perhimpunan dari apoteker-apoteker di seluruh Indonesia. Organisasi profesi apoteker sebenarnya sudah lama berdiri indonesia, untuk pertama kalinya organisasi ini dirintis oleh empat orang apoteker lulusan Belanda, yaitu Drs. Lim Tjae Ho (Wim Kalona), Drs. E. Looho, Drs. Kwee Hwat Djien, dan Ie Kheng Heng, keempatnya berinisiatif untuk membentuk organisasi apoteker di Indonesia untuk menyatukan apoteker yang ada. 

Tepatnya pada  20 April 1955, keempat apoteker tersebut membentuk panitia Persiapan Ikatan Apoteker Indonesia. Kepanitiaan tersebut kemudian berkantor di Jalan Cemara no 22, Menteng yang merupakan rumah kediaman dari Lim Tjae Ho. Tujuan utama dari berdirinya Ikatan Apoteker Indonesia yaitu tertuang dalam kalimat “untuk memperhatikan dan memperjuangkan kepentingan-kepentingan Pharmasi pada umumnya dan kepentingan-kepentingan apoteker pada khususnya”. Tugas dari panitia persiapan tersebut ialah menyiapkan Rancangan Anggaran Dasar, nama organisasi, dan lambangnya, Rancangan Anggaran Rumah Tangga dan menyiapkan urgensi program untuk diajukan pada Muktamar Pertama.

Drs. Lim Tjae Ho sendiri juga dikenal sebagai seorang apoteker pengusaha yang juga memiliki apotek dan PBF Timur Laut, sedangkan Drs. E. Looho sendiri merupakan seorang birokrat yang kala itu menjabat sebagai Inspektur Pharmasi, dan Drs. Ie Kheng Heng merupakan seorang pengusaha apotek di Makasar yang saat itu baru saja ditarik ke Jakarta untuk menjadi pegawai tinggi di Departemen Kesehatan (Sekarang Kementerian Kesehtan). Ikatan Apoteker Indonesia berhasil melaksanakan Muktamar untuk pertama kalinya pada tanggal 17 s/d 18 Juni 1955, berlangsung di Gedung Metropole (yang sekarang difungsikan sebagai bioskop Megaria). 

Berikut adalah hasil dari Muktamar Pertama:
  • Pengesahan nama organisasi "Ikatan Apoteker Indonesia" yang disingkat IKA.
  • Pengesahan lambang IKA.
  • Pengesahan Anggaran Dasar IKA.
  • Menetapkan Urgensi Program : Penyusunan Daftar Kebutuhan Obat, mengatur distribusi obat dan mempersiapkan industri farmasi.
  • Pemilihan anggota,Pengurus Besar Pertama.
Berikut Pengurus Besar IKA Pertama:
Ketua : Drs. E. Looho.
Sekretaris : Drs. Moh. Kamal.
Bendahara : Drs. Tio Tiang Hoey.
Anggota : Drs. Yap Tjwan Bing, Drs. Liem Tjae Ho, Drs. Kho Han Yao, Drs. Zakaria Raib.

Alamat sekretariat : Jl. Teuku Umar 66, Jakarta.


Bagi anda yang sedang mencari logo Ikatan Apoteker Indonesia dengan format CorelDraw, atau hanya ingin melengkapi koleksi logo Organisasi, anda bisa mendapatkannya di blog ini, kami akan terus share logo dan lambang yang anda butuhkan

Untuk mendownload logo dari Ikatan Apoteker Indonesia, silahkan menuju link dibawah ini:


LINK DOWNLOAD

>>  Logo Ikatan Apoteker Indonesia (IAI)  <<
Format JPG   |   Format PNG   |   Format CorelDraw

0 Response to "DOWNLOAD LOGO IKATAN APOTEKER INDONESIA FORMAT CORELDRAW"

Posting Komentar