DOWNLOAD LOGO DINAS PEMADAM KEBAKARAN

download-logo-damkar-pemadam-kebakaran-indonesia-cdr-coreldraw-logoawal
Dinas Pemadam Kebakaran adalah sebuah lembaga khusus berisikan orang-orang terlatih dalam hal penanganan kebakaran dan dalam darurat bencana atau kecelakaan. Lembaga ini masuk dalam jajaran Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) yang merupakan unsur pelaksana pemerintah yang memiliki tanggung jawab dalam melaksanakan tugas-tugas penanganan masalah kebakaran dan bencana yang termasuk dalam dinas gawat darurat atau Rescue/(Penyelamatan). Para Pemadam Kebakaran dilengkapi dengan pakaian anti-panas dan anti-api, dilengkapi juga sengan helm serta boot/sepatu khusus yang anti api sebagai keamanan diri dalam melaksanakan tugas, dan biasanya pakaian seragamya dilengkapi dengan scotlight reflektor berwarna putih mengkilat agar dapat terlihat pada saat pelaksanaan tugas.

Pemadam Kebakaran (Damkar) di Indonesia sendiri sudah berdiri sejak jaman pendudukan bangsa Belanda (dulu dikenal dengan nama "Branwir", berasal dari Bahasa Belanda: Brandweer), yaitu sekitar tahun 1873, di mana saat itu terjadi kebakaran besar di wilayah Kramat-Kwitang di Batavia (sekarang DKI Jakarta). Pasca kejadian tersebut pimpinan Residen (sekarang bernama Gubernur DKI Jakarta) kemudian mengeluarkan peraturan tepatnya pada tahun 1915 dengan nama Reglement op de Brandweer in de Afdeeling stad Vorsteden van Batavia (Tim pemadam kebakaran Batavia), Sekarang menjadi Dinas Pemadam Kebakaran Provinsi DKI Jakarta.

Organisasi pemadam kebakaran di Indonesia memiliki 4 unit khusus untuk menangani kebakaran di lingkup tertentu, diantaranya:

  1. Dinas Kebakaran Kota, Merupakan Dinas Pemadam Kebakaran tingkat suatu Kota di suatu provinsi.
  2. Unit Kebakaran Bandara Udara, Merupakan Unit Pemadam Kebakaran pada suatu Bandar Udara atau airport.
  3. Unit Kebakaran Pelabuhan, Merupakan Unit Pemadam Kebakaran pada suatu Pelabuhan atau seaport. 
  4. Unit Kebakaran AU, Merupakan Unit Pemadam Kebakaran Angkatan Udara (TNI-AU) yang bertempat di markas atau bandar udara Tentara Nasional Indonesia - Angkatan Udara.

Pemadam Kebakaran Indonesia memakai Moto yang berbunyi: Pantang Pulang Sebelum Padam. Sedangkan tugas pokok tim pemadam kebakaran adalah sebagai berikut:
  1. Pencegahan dan pengendalian kebakaran
  2. Pemadaman kebakaran
  3. Penyelamatan Korban
  4. Pemberdayaan masyarakat
  5. Penanganan bahan bahaya beracun

Kantor Pemadam Kebakaran memiliki dua tingkatan, mulai dari tingkat tertinggi yang mewakili suatu kota/kabupaten yang bernama kantor Suku Dinas Pemadam Kebakaran yang membawahi beberapa pos pemadam kebakaran untuk mewakili di tingkat kecamatan/kelurahan. Pada setiap kantor/pos pemadam kebakaran memiliki beberapa unit kendaraan yang digunakan untuk membantu tim pemadam dalam melaksanakan tugasnya di lapangan. Ada beberapa tipe kendaraan yang digunakan di kesatuan pemadam kebakaran seperti:

  1. Mobil pick-up double cabin atau SUV yang digunakan untuk membawa perwira/komando pemadam kebakaran,
  2. Truk pemadam kebakaran dengan ukuran kecil dan besar sebagai unit pembawa air (unit tanker),
  3. Truk pemompa dan penyimpan air (biasanya dapat memompa air dari Hidran dan sumber air lainya) disebut Pump Unit
  4. Truk dan mobil pembawa alat-alat dan perlengkapan (selang, palu, gergaji, p3k, lampu, dll) pemadam kebakaran,
  5. Truk pembawa tangga (unit ladder),
  6. Kendaraan pembantu operasional lainya seperti: ambulans milik pemadam kebakaran.

Pada kondisi darurat atau menanggapi suatu kebakaran, kendaraan ini akan membunyikan sirene dan menyalakan lampu-lampu darurat yang umumnya berwarna merah atau biru maupun kuning, jika pengemudi melihat ini di jalan raya atau lalulintas, maka seluruh kendaraan wajib memberi laluan atau minggir untuk memprioritaskan tugas penyelamatan nyawa tersebut. Dan jika ada pengemudi yang mengabaikan, membiarkan, atau mengganggu perjalanan kendaraan darurat yang sedang menjalankan tugas, maka itu merupakan tindakan pelanggaran lalulintas dan sangat dilarang dalam peraturan lalu-lintas Indonesia maupun seluruh dunia. Peraturan semacam ini juga berlaku untuk kendaraan darurat dan Ambulans.

Website : www.lapor.go.id

Bagi anda yang sedang mencari logo Dinas Pemadam Kebakaran dengan format CorelDraw, atau hanya ingin melengkapi koleksi logo Lembaga Negara, anda bisa mendapatkannya di blog ini, kami akan terus share logo dan lambang yang anda butuhkan.

Untuk mendownload logo dari Dinas Pemadam Kebakaran, silahkan menuju link dibawah ini:
 
 
LINK DOWNLOAD

>>  Logo DAMKAR (Pemadam Kebakaran Indonesia)  <<
Format JPG   |   Format PNG   |   Format CorelDraw 

0 Response to "DOWNLOAD LOGO DINAS PEMADAM KEBAKARAN"

Posting Komentar