DOWNLOAD LOGO IPSI (IKATAN PENCAK SILAT INDONESIA)

download-logo-ipsi-ikatan-pencak-silat-vector-cdr-coreldraw-logoawal
IPSI (Ikatan Pencak Silat Indonesia) adalah sebuah organisasi olahraga pencak silat yang ada di Indonesia dan merupakan salah satu organisasi yang tergabung dalam KONI (Komite Olahraga Nasional Indonesia). Pencak silat merupakan olahraga atau teknik bela diri khas yang berasal dari bangsa melayu khususnya di Indonesia. IPSI (Ikatan Pencak Silat Indonesia) merupakan induk organisasi, dimana di Indonesia sendiri juga telah berdiri organisasi dan perkumpulan atau perguruan pencak silat yang ada di daerah-daerah di seluruh nusantara.
 
Pencak silat di Indonesia sudah berkembang sejak jaman dahulu bahkan sebelum Indonesia dijajah oleh bangsa asing, di jaman penjajahan belanda bahkan sudah ada gagasan untuk mempersatukan pencak silat di bumi nusantara. Diawali pada tahun 1922 didirikan Perhimpunan Pencak Silat Indonesia untuk menggabungkan aliran pencak Jawa Barat yang tersebar di seluruh kepulauan nusantara, perhimpunan ini berpusat di Segalaherang, Subang, Jawa Barat. Sementara pada penjajaha Jepang, tepatnya pada tahun 1943, beberapa pendekar pencak silat dari berbagai perguruan mendirikan organisasi yang bernama GAMEPA (Gabungan Pencak Mataram), organisasi ini berpusat di Yogyakarta. GAMEPA kemudian membentuk sebuah batalyon yang beranggotakan para pesilat yang kemudian ikut berjuang dalam merebut kemerdekaan Indonesia. Pada tahun 1947, di Yogyakarta juga berdiri satu organisasi bernama Gapensi (Gabungan Pentjak Silat Seluruh Indonesia) yang bertujuan mempersatukan aliran pencak silat di seluruh Indonesia.
 
Pada awalnya organisasi pencak silat yang didirikan baik di Jawa Barat dan Yogyakarta tersebut adalah menghimpun seluruh pencak silat secara nasional, namun keanggotaan yang tergabung didalamnya masih berskala lokal daerah tersebut. Untuk itu PORI (Persatuan Olahraga Republik Indonesia), yang kemudian berganti nama menjadi KONI (Komite Olahraga Nasional Indonesia), mengadakan sebuah Konperensi Bagian Pentjak di Solo pada tanggal 2 Juni 1948. Pertemuan tersebut sebelumnya telah diawali dengan rapat pembentukan Panitia Persiapan Persatuan Pencak Silat Indonesia di Solo pada awal tahun 1947 yang diprakarsai oleh Mr Wongsonegoro, yang menjabat sebagai Menteri Pendidikan, Pengajaran dan Kebudayaan. Dari hasil rapat ini dibentuklah panitia IPSI (Ikatan Pentjak Seloeroeh Indonesia) pada bulan Mei 1947 yang diketuai oleh Mr Wongsonegoro. IPSI bernaung di bawah Kementerian Pembangunan dan Pemuda. IPSI sendiri resmi berdiri  pada tanggal 18 Mei 1948 di Surakarta (solo), Jawa Tengah. 
 
Dengan didirikannya organisasi ini diharapkan bahwa pencak silat dapat digerakkan dan disebarluaskan sampai ke berbagai pelosok di tanah air sebagai suatu ekspresi kebudayaan nasional. Masyarakat juga mengharapkan bahwa pencak silat distandarisasi agar dapat diajarkan sebagai pendidikan jasmani di sekolah-sekolah dan dapat dipertandingkan dalam even-even olahraga nasional. Sesuai dengan keinginan tersebut, langkah pertama yang diusahakan oleh IPSI adalah terbentuknya suatu sistem pencak silat nasional yang dapat diterima oleh seluruh perguruan pencak silat yang ada di tanah air. Hasil dari usaha standarisasi awal pencak silat ini dipertunjukkan oleh kurang lebih 1.000 pesilat anak-anak dalam demonstrasi senam pencak silat massal pada Pembukaan PON I tanggal 8-12 September 1948 di Solo. Sejak PON I tersebut, pencak silat dilombakan sebagai demonstrasi dalam kategori solo dan ganda, baik tangan kosong maupun senjata.
 
Pada masa kepemimpinan Mayjen TNI Eddie Marzuki Nalapraya, perguruan-perguruan yang ikut aktif dalam memperjuangkan keutuhan IPSI tersebut diberi istilah Perguruan Historis dan dijadikan Anggota Khusus IPSI. Mereka dipandang mempengaruhi sejarah dan perkembangan IPSI serta pencak silat pada umumnya antara tahun 1948 dan 1973 dengan memberikan kontribusi kepada kesatuan pemikiran dalam pembentukan organisasi nasional tunggal pencak silat Indonesia yang diberi nama IPSI, kesatuan tekad untuk mempertahankan IPSI sebagai satu-satunya organisasi nasional pencak silat di Indonesia, kesatuan dukungan untuk menjadikan IPSI sebagai anggota KONI dan kesatuan dukungan untuk memasukkan pencak silat dalam PON sebagai cabang olahraga yang dipertandingkan. Sepuluh Perguruan Historis tersebut adalah:
  1. Persaudaraan Setia Hati
  2. Persaudaraan Setia Hati Terate
  3. Kelatnas Indonesia Perisai Diri
  4. PSN Perisai Putih
  5. Tapak Suci Putera Muhammadiyah
  6. Phasadja Mataram
  7. Perpi Harimurti
  8. Persatuan Pencak Silat Indonesia (PPSI)
  9. PPS Putra Betawi
  10. KPS Nusantara
Keputusan Kongres IPSI IV ini juga mengesahkan peraturan pertandingan pencak silat untuk dipergunakan dalam PON VIII tahun 1973 di Jakarta. Pada PON itu cabang pencak silat diikuti oleh 15 daerah dengan 106 atlet putra dan 22 atlet putri. Pada tanggal 27 April sampai 1 Mei 1975 dilangsungkan Kejuaraan Nasional Pencak Silat I di Semarang yang diikuti oleh 18 provinsi. Pada Munas IPSI tahun 2003, Ketua Umum PB IPSI yang dijabat oleh Mayjen TNI Eddie Marzuki Nalapraya digantikan oleh Letjen TNI Prabowo Subianto.
 
Bagi anda yang sedang mencari logo IPSI (Ikatan Pencak Silat Indonesia) dengan format CorelDraw, atau hanya ingin melengkapi koleksi logo Organisasi, anda bisa mendapatkannya di blog ini, kami akan terus share logo dan lambang yang anda butuhkan. Untuk mendownload file format PNG, langsung saja "save as" gambar di atas.
 
Untuk mendownload logo dari IPSI (Ikatan Pencak Silat Indonesia), silahkan menuju link dibawah ini:
 
 
LINK DOWNLOAD

>>  Logo
IPSI (Ikatan Pencak Silat Indonesia)  <<
Format JPG   |   Format PNG   |   Format CorelDraw

0 Response to "DOWNLOAD LOGO IPSI (IKATAN PENCAK SILAT INDONESIA) "

Posting Komentar