DOWNLOAD LOGO KEMENTERIAN BUMN (BADAN USAHA MILIK NEGARA)

TENTANG KEMENTERIAN BUMN (BADAN USAHA MILIK NEGARA)
Kementerian BUMN (Badan Usaha Milik Negara) adalah salah satu lembaga negara milik pemerintah indonesia yang masuk dalam jajaran kementerian atau kabinet kepresidenan republik Indonesia. Sesuai dengan namanya, kementerian BUMN (Badan Usaha Milik Negara) memiliki tugas dalam melaksanakan segala urusan yang berkaitan dengan BUMN yakni berupa tugas menaungi dan melakukan pembinaan terhadap perusahan BUMN (Badan Usaha Milik Negara) yang ada di seluruh Indonesia. Seperti yang kita ketahui bahwa negara memiliki sebuah badan usaha berupa perusahaan seperti perusahaan minyak PERTAMINA, perusahan tambang ANTAM, PELINDO, Perusahaan Semen, Perusahaan Batu Bara, transportasi, perbankan dan lain sebagainya.

Kementerian BUMN (Badan Usaha Milik Negara) dengan tugas pokok sebagai lembaga yang memberikan binaan kepada perusahaan milik negara / BUMN sebenarnya sudah ada sejak tahun 1973. Lembaga ini pada awalnya merupakan bagian dari unit kerja di dalam lingkup Departemen Keuangan. Namun lembaga ini sejek 1973 hingga tahun 1993 telah mengalami beberapa perubahan, dimana sebelumnya unit yang memiliki tugas membina perusahaan negara ditangani oleh unit setingkat eselon II. Pada waktu itu unit kerja ini diberi nama Direktorat Persero dan PKPN (Pengelolaan Keuangan Perusahaan Negara), namun kemudian diubah namanya menjadi Direktorat Persero dan BUN (Badan Usaha Negara).

Pada tahun 1993 unit kerja eselon II yang bertugas dalam pembinaan perusahaan negara tersebut (Direktorat BUN) akhirnya harus mengalami perubahan, hal ini dikarenakan ternyata kebutuhan untuk mengoptimalkan pengawasan dan pembinaan perusahaan milik negara menjadi semakin meningkat. Kemudian pada periode tahun 1993 hingga tahun 1998, unit kerja tersebut ditingkatkan menjadi setaraf dengan unti kerja eselon I (Direktorat Jenderal). Unit kerja tersebut kemudian diubah namanya menjadi Direktorat Jenderal Pembinaan Badan Usaha Negara (DJ-PBUN). Mengingat peran, fungsi dan kontribusi BUMN terhadap keuangan negara sangat signifikan, pada tahun 1998 sampai dengan 2000, pemerintah Indonesia mengubah bentuk organisasi pembina dan pengelola BUMN menjadi setingkat kementerian.
 
Perubahan bentuk menjadi kementerian tersebut terjadi pada masa pemerintahan kabinet Pembangunan VI, kemudian Direktorat Jenderal Pembinaan Badan Usaha Negara (DJ-PBUN) diubah namanya menjadi Kantor Menteri Negara Penanaman Modal dan Pembinaan BUMN/Kepala Badan Pembinaan BUMN. Namun pada akhirnya di masa periode tahun 2000 sampai tahun 2001, struktur organisasi kementerian ini dihapuskan dan dikembalikan lagi menjadi setingkat eselon I di lingkungan Departemen Keuangan. Akhirnya pada tahun 2001, ketika terjadi suksesi kepemimpinan, organisasi tersebut dikembalikan lagi fungsinya menjadi setingkat kementerian dengan nama Kementerian Negara Badan Usaha Milik Negara (Kementerian Negara BUMN).

Pada tahun 2009, mengikuti perubahan nomenklatur seluruh kementerian, kementerian ini pun ikut berganti nomenklatur menjadi Kementerian Badan Usaha Milik Negara (Kementerian BUMN). Kementerian BUMN sendiri memiliki tugas untuk melakukan penyelenggaraan dalam urusan / bidang pembinaan badan usaha milik negara, serta ikut membantu presiden dalam melaksanakan tugas-tugas kenegaraan/pemerintahan. Kementerian BUMN juga melaksanakan beberapa fungsi seperti tersebut di bawah ini:
  1. Merumuskan dan menetapkan kebijakan di bidang pembinaan badan usaha milik negara (BUMN).
  2. Melakukan koordinasi dan sinkronisasi pelaksanaan kebijakan di bidang pembinaan badan usaha milik negara (BUMN)
  3. Mengelola barang-barang milik/kekayaan negara yang menjadi tanggung jawab Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN)
  4. Melakukan pengawasan atas pelaksanaan tugas di lingkungan Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN)

Website resmi: www.bumn.go.id

TENTANG LOGO KEMENTERIAN BUMN (BADAN USAHA MILIK NEGARA)
Logo KEMENTERIAN BUMN (BADAN USAHA MILIK NEGARA) sebagaimana logo lainnya merupakan sebuah gambar yang digunakan untuk menunjukkan identitas dari suatu perusahaan, organisasi, pemerintahan maupun sebuah event tertentu. Tujuan dari dibuatnya sebuah logo tidak lain dan tidak bukan adalah sebagai tanda pengenal yang akan mudah diingat bahkan melekat pada pikiran masyarakat. Contoh saja apabila nada menanyakan pada masyarakat logo apa saja yang mereka ketahui, sebagian besar akan meneyebut facebook, nike, coca cola, nokia dan lain sebagainya. 

Dalam membuat sebuah logo biasanya para designer mengkombinasikan gambar dan warna yang unik guna menunjukkan ciri khas dari "sesuatu" yang dibuatkan logo tersebut. Jika kita cermati ada banyak sekali logo dengan berbagai macam warna dan bentuk, ada yang cukup sederhana berupa tulisan biasa ada pula yang dibuat dengan sangat unik dan rumit. Logo yang dibuat tentu saja memiliki arti dan makna tersendiri sesuai dengan karakter dan tujuan dari pembuatan logo tersebut.

Desain logo sebenarnya lebih banyak menggunakan bentuk yang sederhana. Kesederhanaan itu sendiri merupakan unsur yang menentukan sebuah logo dapat sukses diingat oleh masyarakat, tidak perlu terlalu kompleks atau rumit namun tetap memberikan arti sesuai dengan tujuan dari logo itu dibuat.

Pada postingan kali ini saya akan membagikan LOGO KEMENTERIAN BUMN (BADAN USAHA MILIK NEGARA) dalam bentuk format coreldraw, jpg dan png, anda bisa mendownloadnya melalui link yang saya sematkan dibawah artikel ini. Bagi anda yang memiliki usaha desain, percetakan tentu sangat membutuhkan logo-logo perusahaan, pemerintahan, organisasi, merek dan lain sebagainya untuk memudahkan mereka dalam membuat desain. Disini anda bisa mendownload logo KEMENTERIAN BUMN (BADAN USAHA MILIK NEGARA) secara gratis melalui link yang ada di bawah ini, semoga bermanfaat

 
LINK DOWNLOAD

>>  LOGO KEMENTERIAN BUMN (BADAN USAHA MILIK NEGARA)  <<
Format JPG   |   Format PNG   |   Format CorelDraw

0 Response to "DOWNLOAD LOGO KEMENTERIAN BUMN (BADAN USAHA MILIK NEGARA)"

Posting Komentar