TRAVELOKA

 
Seperti dikutip dari wikipedia.org, Traveloka adalah perusahaan yang menyediakan layanan pemesanan tiket pesawat dan hotel secara daring dengan fokus perjalanan domestik di Indonesia. Traveloka yang merupakan salah satu perusahaan rintisan (startup) berstatus unicorn asal Indonesia ini mengembangkan layanannya pada pemesanan tiket kereta api, bus, penyewaan mobil, hingga aktivitas wisata. Pada awal konsepnya Traveloka berfungsi sebagai mesin pencari untuk membandingkan harga tiket pesawat dari berbagai situs lainnya. Pada pertengahan tahun 2013 Traveloka kemudian berubah menjadi situs reservasi tiket pesawat di mana pengguna dapat melakukan pemesanan di situs resminya. Sejak tahun 2015, Traveloka mulai berekspansi ke sejumlah negara di Asia Tenggara seperti Singapura, Malaysia, Vietnam, Thailand, dan Filipina.

Sebagaimana dikutip dari pranataprinting.com, Traveloka berdiri pada tahun 2012, perusahaan berbasis daring ini didirikan oleh Ferry Unardi yang dibantu dengan rekannya yaitu Albert Zhang dan Derianto Kusuma. Ferry Unardi sendiri merupakan warga Indonesia yang sempat menempuh pendidikan di Purdue University di Amerika Serikat. Semasa kuliah, pria berusia 33 tahun ini mengambil jurusan Computer Science and Engineering. Dengan ilmu yang ia pelajari di bangku kuliah, ia bahkan sempat bekerja di perusahaan Microsoft selama tiga tahun sebagai software engineer. Berdirinya Traveloka awalnya juga didasari oleh pengalaman pribadi Ferry yang hendak pulang dari Amerika ke tanah kelahirannya, Padang, Sumatera. Saat itu ia kesulitan menemukan tiket pesawat dari Indianapolis, Amerika menuju Kota Padang. Ditambah lagi berbagai website penyedia tiket pesawat tidak memberikan layanan yang memuaskan.

Setelah itu Ferry berinisiatif untuk menciptakan perusahaan Travel Agent untuk memudahkan orang-orang dalam bepergian. Kemudian Ferry mengajak dua temannya yang juga berasal dari Indonesia untuk membangun bisnis bersama yang juga pernah bekerja di perusahaan Microsoft. Mereka bertiga kemudian menyusun bisnis selama 6 bulan sendiri tanpa adanya satupun investor. Pada tahun 2012 berdirilah Traveloka. Tujuan perusahaan Traveloka saat itu membantu orang-orang sebagai mesin pencari tiket pesawat dan reservasi hotel. Sejak awal kemunculannya, perkembangan Traveloka terbilang sangat pesat di jagat industri bisnis Indonesia. Pasalnya setelah beberapa bulan didirikan, perusahaan ini mampu menarik banyak investor bahkan bekerja sama dengan maskapai penerbangan.

Hasilnya pada pertengahan 2013, Traveloka secara resmi menyediakan jasa reservasi tiket pesawat. Tidak berhenti disitu pada tahun 2014, Traveloka kembali melebarkan sayapnya untuk membantu pengguna dalam reservasi kamar hotel secara online. Hingga saat ini dalam hal transportasi, Traveloka tidak hanya menyediakan jasa reservasi tiket pesawat. Pelanggan juga dapat melakukan reservasi alat transportasi lain seperti kereta, bis, bahkan rental mobil. Selain menyediakan jasa reservasi kamar hotel. Anda pun juga dapat melakukan reservasi apartment, guest house, villa, resort, dan lain-lain. Yang tidak kalah menarik, kini sudah ada lebih dari 100 maskapai penerbangan yang bekerja sama dengan traveloka baik domestik maupun internasional.

Selain lewat website akses Traveloka juga mudah karena sudah tersedia dalam aplikasi yang bisa diunduh iOS maupun Android. Untuk melakukan reservasi layanan yang tersedia di Traveloka, disediakan berbagai metode pembayaran yang memudahkan pelanggan. Pembayaran layanan traveloka kini didukung dengan 40 macam metode pembayaran yang dapat dipilih pelanggan sesuai dengan selera. Tidak hanya di Indonesia, perusahaan travel agent ini juga sudah melebarkan sayapnya hingga ke berbagai negara di Asia lainnya seperti Filipina, Vietnam, Malaysia dan Singapura. Perusahaan Traveloka sendiri memiliki beberapa visi dan misi. Visi misi Traveloka tentunya tidak luput dari peningkatan layanan bagi pelanggan. Salah satu visi perusahaan ini adalah untuk selalu memberikan kontribusi dalam peningkatan industri pariwisata dan transportasi di Indonesia.

Adapun keuntungan-keuntungan yang dapat diperoleh pelanggan saat menggunakan jasa layanan Traveloka. Diantaranya yaitu lebih cepat. Dengan Traveloka, Anda cukup melakukan reservasi secara online yang bisa dilakukan dimanapun dan kapanpun. Keuntungan selanjutnya yaitu Anda tidak akan kehilangan atau ketinggalan e-Ticket karena tersimpan di dalam akun aplikasi Traveloka Anda. Yang tidak kalah penting yaitu hemat kertas. Hal ini tidak bisa dianggap sepele karena print out tiket dengan kertas bisa menghabiskan banyak batang pohon. 

DOWNLOAD LOGO TRAVELOKA
Untuk mendownload logo Traveloka dengan format JPG/JPEG (Joint Photographic Experts Group), PNG (Portable Network Graphics) tanpa background atau CDR (CorelDraw) untuk yang bisa diedit, langsung saja klik link dibawah ini:
 
download-logo-vector-traveloka-format-cdr-coreldraw-logoawal

LINK DOWNLOAD

>>  LOGO TRAVELOKA <<
Format JPG   |   Format PNG   |   Format CorelDraw

0 Response to "TRAVELOKA"

Posting Komentar