LOGO BRAZIL FC

 
Tim nasional sepak bola Brasil mewakili negara Brasil dalam kejuaraan sepak bola internasional dan merupakan tim tersukses dalam sejarah. Sebagaimana dikutip dari kompasiana.com, Charles William Miller adalah orang pertama (Founder Father) sepak bola Brazil. Miller berasal dari keluarga blasteran. Ayahnya berasal dari negara Skotlandia menikah dengan ibunya yang berdarah campuran Inggris-Brazil. Miller kecil berdiaspora (merantau) ke Southampton, Inggris untuk menimba ilmu. 

Sekembalinya Miller dari negeri Ratu Elizabeth, ia mulai mengumpulkan rekan-rekannya untuk bermain sepak bola. Konon, rekan-rekannya merasa risih dengan jenis permainan yang diperagakan oleh Miller. Akan tetapi, Miller tidak peduli dengan perkataan rekannya. Ia terus menebar hobi barunya itu, entah di mana pun ia berpijak. Ternyata kegemaran Miller ini semakin lama membuahkan hasil. Rekan-rekannya mulai tertarik untuk bermain sepak bola. Tahun berganti, sepak bola di negeri Samba mulai berkembang hingga hari ini.

Dikutip dari detik.com, sepakbola memberikan harapan besar kepada masyarakat Brasil yang banyak dilanda kemiskinan. Kesuksesan banyak pemain-pemain Brasil mengubah hidup mereka yang sulit di Brasil menjadi bergelimang harta setelah berkarier di sepakbola membuat banyak anak-anak Brasil bermimpi mengikuti jejak mereka. Namun sayangnya, tidak semua anak-anak brasil mampu mewujudkan impiannya. Sebab, sebagian besar kisah sukses pemain sepakbola Brasil berasal dari mereka yang berkarier di luar Brasil. 

Sedangkan sebagian besar pemain Brasil yang berkarier di negara mereka sendiri justru mengalami berbagai masalah, terutama dalam hal finansial. Tata kelola yang kurang baik membuat sebagian besar klub-klub Brasil mengalami masalah finansial. Pemain sepakbola asal Brasil dikenal sebagai pemain dengan permainan atraktif yang bisa menghibur semua orang. Hingga memasuki tahun 90-an, ketika negara-negara Eropa sudah mulai mencari model tata kelola yang paling tepat terhadap sepakbola, Brasil masih belum memiliki apapun yang mengatur sepakbola mereka.

Mereka akhirnya baru memiliki aturan mengenai hal ini ketika tahun 1993. Ketika itu, salah satu mantan pemain nasional mereka, Zico, ditunjuk untuk menjabat menteri olahraga. Di situ Zico membuat sebuah aturan yang mulai mengarahkan tata kelola olahraga Brasil, termasuk sepakbola. Peraturan ini kemudian dikenal dengan sebutan ‘Zico Law’, dan menjadi model tata kelola olahraga pertama di Brasil. Secara garis besar, peraturan ini mulai mengajak klub-klub sepakbola di Brasil untuk mulai mengelola klub mereka sebagai sebuah usaha bisnis. 

Legenda sepakbola Brasil, Pele, yang kemudian menjabat sebagai Menteri Olahraga Brasil. Pele kemudian merancang satu kebijakan yang merevisi Zico Law. Kebijakan yang dibuat tahun 1998 ini kemudian dikenal sebagai Pele Law. Pada intinya, apa yang diarahkan pada Pele Law sejalan dengan Zico Law. Hanya saja, beberapa poin yang dianggap belum dijelaskan pada ZicoLaw dijelaskan secara lebih rinci pada Pele Law. Salah satu klub yang berhasil dalam mengimplementasikan Pele Law adalah Clube Atletico Paranaense (Atletico-PR). 

Dikutip dari kompas.com, Brasil adalah negara dengan gelar Piala Dunia terbanyak dengan koleksi lima trofi juara dunia. Selain lima kali tampil sebagai juara Piala Dunia FIFA, Brasil juga tercatat sembilan kali keluar sebagai juara Copa Amerika, empat kali menjuarai Piala Konfederasi, dan sekali menyabet medali emas Olimpiade musim panas. Deretan legenda lapangan hijau pun pernah dilahirkan Brasil, mulai dari era Pele, Garrincha, Ronaldo, Roberto Carlos, Ronaldinho, hingga bintang masa kini seperti Neymar dan Gabriel Jesus.

DOWNLOAD LOGO BRAZIL FC
Bagi anda yang ingin mendownload logo Brazil FC dengan format JPG/JPEG (Joint Photographic Experts Group) atau format PNG (Portable Network Graphics) tanpa background dengan tingkat resolusi tinggi atau anda ingin mendownload logo ini pada format vector CDR (CorelDraw) yang bisa diedit kembali guna keperluan pribadi, untuk usaha desain, untuk usaha cetak dan yang lainnya, langsung saja anda klik link download yang telah kami sediakan di bagian paling bawah artikel. 

Apabila anda mengalami kendala pada link download, seperti link mati, atau ketidak sesuaian link, atau permasalahan yang lainnya, silahkan sampaikan permasalahan tersebut di kolom komentar agar kendala tersebut bisa segera kami perbaiki. Kami akan selalu Update logo dan desain terbaru lainnya, mohon dukungan anda semua dengan share ke rekan-rekan yang lain supaya mereka dapat mendownload dan memanfaatkan file-file berformat jpg, png dan cdr vector ini untuk keperluan usaha ataupun keperluan pribadi.
 
download-logo-vector-brazil-fc-format-cdr-coreldraw-logoawal

LINK DOWNLOAD

>>   LOGO BRAZIL FC   <<
Format JPG   |   Format PNG   |   Format CorelDraw

0 Response to "LOGO BRAZIL FC"

Posting Komentar