LOGO AMARTA KARYA (AMKA)

 
PT. Amarta Karya (Persero) atau yang dikenal dengan sebutan AMKA, sebagaimana dikutip dari laman amka.co.id, keberadaanya memiliki hubungan rantai dengan sejarah pendiriannya yang panjang. Pada tahun 1960 NV Lindeteves Stokvis dan Fa. De Vri’esRobbe yang berdomisili di Semarang bergabung menjadi NV. Constructie WerkPlaatsen De Vri’es Robbe Lindeteves, disingkat menjadi “Robbe Linde & Co” yang bergerak dalam pembuatan konstruksi baja. Pada tahun 1962 Perusahaan ini dinasionalisasi dan PN Amarta Karya bergerak dalam bidang usaha yang sama. 

Pada tahun 1972 status PN Amarta Karya ditransformasikan menjadi Perusahaan Perseroan (Persero) yang berkedudukan di Jakarta. Pada saat itu, Perusahaan memperluas lini bisnisnya menjadi konstruksi di bidang pekerjaan sipil, listrik dan mekanik disamping bidang konstruksi dan fabkrikasi baja yang telah menjadi bisnis intinya sejak awal. Saat ini lini Bisnis Usaha PT Amarta Karya (Persero) fokus pada pengembangan manufaktur, infrastruktur, gedung, EPC dan Properti dengan visi dan misi yang telah didefinisikan ulang, sesuai dengan kompetensi inti Perusahaan, diharapkan peningkatan kinerja akan tercapai, sehingga Negara dapat memberikan kontribusi terhadap pendapatan Negara dan peningkatan kesejahteraan karyawan.

Prospek bisnis manufaktur, konstruksi dan investasi melaju seiring dinamika kinerja bersentuhan dengan kondisi ekonomi, politik dan keamanan dalam negeri yang mengambil bagian besar untuk membangun negeri. Sementara itu, arah dan prioritas pembangunan yang dilakukan oleh Pemerintah untuk menstabilkan Sistem Jaringan Infrastruktur dan untuk menstabilkan potensi peningkatan pembangunan, telah mempengaruhi Manajemen Perusahaan untuk mengevaluasi kembali langkah-langkah dan strategi masa depan, termasuk merestrukturisasi sebagai tindakan antisipatif . 

Restrukturisasi di semua aspek, telah menempatkan PT Amarta Karya (Persero) sebagai Perusahaan yang bertahan sampai sekarang. Hasil ini penting untuk dikomunikasikan kepada semua pemilik, counter bagian, dan masyarakat melalui Profil Kinerja Perusahaan, untuk memungkinkan sosialisasi perusahaan dalam bidang bisnis dan fasilitasnya, dan pengalamannya yang besar akan menempatkan PT Amarta Karya (Persero) sebagai Perusahaan dengan Kinerja Tinggi dan dapat meningkatkan skala dan peluang bisnis.

VISI, MISI DAN NILAI PERUSAHAAN
VISI

Menjadi Perusahaan Manufaktur, Konstruksi dan Investasi Terkemuka yang Berkelanjutan di Indonesia
 
MISI
  1. Meningkatkan Kompetensi Manufaktur dan Konstruksi untuk pengembangan Inovasi Produk dan Jasa dalam rangka memberikan nilai tambah bagi Pemangku Kepentingan serta memenuhi Kepuasan Pelanggan.
  2. Menyediakan Jasa Manufaktur, Konstruksi dan melakukan investasi berdasarkan Tata Kelola Perusahaan yang baik, QHSSE dan Manajemen Risiko dengan sarana Teknologi Informasi.
  3. Mewujudkan Generasi dengan Kinerja Unggul dan Profesional yang berkelanjutan melalui Knowledge Management System.
  4. Melakukan Sinergi Bisnis, Diversifikasi dan Ekspansi untuk menciptakan Nilai Tambah serta Pengembangan Bisnis dan Investasi secara Berkelanjutan.

NILAI
  • Amanah : Memegang teguh kepercayaan yang diberikan.
  • Kompeten : Terus belajar dan mengembangkan kapabilitas.
  • Harmonis: Saling peduli dan menghargai perbedaan.
  • Loyal : Berdedikasi dan mengutamakan kepentingan Bangsa dan Negara.
  • Adaptif: Terus berinovasi dan antusias dalam menggerakan ataupun menghadapi perubahan.
  • Kolaboratif: Membangun kerja sama yang sinergis.

ARTI LOGO AMARTA KARYA (AMKA)
Logo PT. Amarta Karya (AMKA) menggambarkan Struktur yang kokoh, saling berkaitan, saling menopang, kebersamaan yang konstruktif dan dapat mandiri. Berikut adalah makna yang terkandung dalam logo AMKA, yaitu:

  • 6 Kaki melambangkan unsur – unsur falsafah Perusahaan yaitu: Visi, Cita-Cita atau Tujuan, Maksud, Norma Kerja, Misi dan Kebijakan Perusahaan.
  • 3 Puncak melambangkan maksud perusahaan, yaitu: Daya saing SDM, Produktifitas Optimal Sumber Daya dan keselarasan yang menumbuhkan sinergi.
  • “AMKA” disamping merupakan singkatan AMARTA KARYA juga mempunyai arti “AJEK MENEMPA KARYA ANDAL”.
  • Bagian huruf dan warnanya yang menyatu dengan elips, melambangkan kesadaran untuk secara lumintu menyesuaikan diri dengan lingkungan usaha.

Bentuk Segi Enam

  • Segi Enam melambangkan 6 Norma Kerja yaitu : Berekayasa, Kreatif, Konsisten, Unggul, Akrab, dan Berintegritas.
  • Sudut Segi Enam yang ke atas mempunyai makna “Kita harus selalu ingat pada Tuhan yang Maha Esa”.
  • Sudut Segi Enam yang ke bawah mempunya makna “Kita harus selalu berpijak pada kenyataan dimana kita berada”

Bentuk Elips
  • Melambangkan lingkungan usaha dan pasar global yang cenderung mudah dan cepat berubah.

Warna Logo
  • Kuning sebagai warna dasar melam- bangkan keagungan yang mengand- ung arti Ketuhanan Yang Maha Esa, kedewasaan dan kesejahteraan.
  • Biru Mengandung arti kesetiaan, keakraban pada tugas/lingkungan kerja dan konsistensi.

DOWNLOAD LOGO AMARTA KARYA (AMKA)
Bagi anda yang ingin mendownload Logo Amarta Karya (AMKA) dengan format JPG/JPEG (Joint Photographic Experts Group) atau format PNG (Portable Network Graphics) tanpa background dengan tingkat resolusi tinggi atau anda ingin mendownload logo ini pada format vector CDR (CorelDraw) yang bisa diedit kembali guna keperluan pribadi, untuk usaha desain, untuk usaha cetak dan yang lainnya, langsung saja anda klik link download yang telah kami sediakan di bagian paling bawah artikel. 

Apabila anda mengalami kendala pada link download, seperti link mati, atau ketidak sesuaian link, atau permasalahan yang lainnya, silahkan sampaikan permasalahan tersebut di kolom komentar agar kendala tersebut bisa segera kami perbaiki. Kami akan selalu Update logo dan desain terbaru lainnya, mohon dukungan anda semua dengan share ke rekan-rekan yang lain supaya mereka dapat mendownload dan memanfaatkan file-file berformat jpg, png dan cdr vector ini untuk keperluan usaha ataupun keperluan pribadi.
 
download-logo-vector-amka-amarta-karya-format-cdr-coreldraw-logoawal

LINK DOWNLOAD

>>   LOGO AMARTA KARYA (AMKA)   <<
Format JPG   |   Format PNG   |   Format CorelDraw

0 Response to "LOGO AMARTA KARYA (AMKA)"

Posting Komentar