LOGO RRQ RYU TEAM ESPORTS

 
Kata esports, sebagaimana dikutip dari laman esportsnesia.com, mungkin merupakan hal yang masih asing di telinga sebagian orang, namun kata ini juga sudah sangat familiar bagi beberapa orang, khususnya bagi para penggemar video game dan game online. Esport sendiri mengambil definisi bentuk dari kata Email, dimana "E" mewakili kata elektronok dan "Sport" mewakili kata olahraga, sehingga esport dapat didefinisikan sebagai olahraga yang dilakukan melalui media elektronik seperti komputer, konsol, handphone, dan sebagainya.

Esport sendiri pada awalnya bermula dari sebuah kompetisi yang diadakan oleh suatu komunitas, dan hanya berhadiah majalah. Dulu tidak dikenal istilah esport, namun sekarang esports terus berkembang dan mulai memancing perhatian dari berbagai kalangan, mulai dari gamers, media, hingga perusahaan-perusahaan besar yang sama sekali tidak bergerak di bidang esports. Istilah esports digambarkan untuk menggambarkan permainan video game yang bersifat kompetitif.  Layaknya seperti Catur, kini esport dikategorikan sebagai cabang olahraga baru, bahkan telah diperlombakan pada olimpiade dan PON (Pekan Olahraga Nasional).

RRQ (Rex Regum Qeon), sebagaimana dikutip dari laman esportsku.com, merupakan salah satu tim Esports yang sangat populer khususnya pada game Mobile Legends. Bagi para penikmat Esports, nama RRQ atau Rex Regum Qeon tentunya tidak asing. Tim yang dikelola Adrian Pauline ini menjadi salah satu tim Esports terpopuler di kancah Nasional dan Internasional. Kepopuleran tersebut tak lain dari keberhasilan tim RRQ dalam memenangkan ajang kompetisi scene Esports. Rex Regum Qeon (RRQ) adalah bahasa latin yang diambil dari kata King of Kings yang artinya adalah raja dari segala raja. Sedangkan untuk kata Qeon merupakan salah satu publisher Indonesia yakni Qeon Interactive.

Rex Regum Qeon merupakan salah satu tim Esports yang dibentuk oleh developers game dari Qeon Interactive yang memang sengaja nama Qeon tersebut disisipkan dalam nama Rex Regum Qeon sebagai cabang dari bisnis perusahaan tersebut. Tim satu ini awalnya dibentuk pada tahun 2013, dimana ketika itu hanya terdapat satu divisi Esports saja, yakni Dota 2. Kemudian seiringnya waktu, tepatnya pada tahun 2017 lalu Rex Regum Qeon mulai merambah ke game lain, diantaranya PUBG, FIFA, Point Black, CSGO, PUBG Mobile, AOV dan Mobile Legends. Nama Rex Regum Qeon mulai dikenal dikalangan masyarakat khususnya para gamer ketika membentuk divisi Mobile Legends yang merupakan game yang paling populer hingga saat ini.

Tak hanya sukses di tanah air, Rex Regum Qeon mulai melakukan ekspansi ke tahap internasional. RRQ akhirnya membuat tim di luar Indonesia dengan merekrut para pemain asing untuk bergabung dengan Rex Regum Qeon. Usaha tersebut tidaklah sia-sia. Salah satu tim Rex Regum Qeon pada divisi CSGO dan juga AOV yang terdapat para pemain asing tersebut sudah beberapa kali memenangkan kompetisi. Adapun beberapa negara yang sudah dinaungi oleh Rex Regum Qeon di antaranya adalah Mongolia dan juga Filipina. Dan bahkan untuk squad pada divisi game AOV memiliki dua tim yang berbeda. Tim pertama diisi oleh tim asal Indonesia dan tim kedua di isi oleh pemain Thailand.

DOWNLOAD LOGO RRQ TEAM ESPORTS
Bagi anda yang ingin mendownload Logo RRQ Team Esports dengan format JPG/JPEG (Joint Photographic Experts Group) atau format PNG (Portable Network Graphics) tanpa background dengan tingkat resolusi tinggi atau anda ingin mendownload logo ini pada format vector CDR (CorelDraw) yang bisa diedit kembali guna keperluan pribadi, untuk usaha desain, untuk usaha cetak dan yang lainnya, langsung saja anda klik link download yang telah kami sediakan di bagian paling bawah artikel. 

Apabila anda mengalami kendala pada link download, seperti link mati, atau ketidak sesuaian link, atau permasalahan yang lainnya, silahkan sampaikan permasalahan tersebut di kolom komentar agar kendala tersebut bisa segera kami perbaiki. Kami akan selalu Update logo dan desain terbaru lainnya, mohon dukungan anda semua dengan share ke rekan-rekan yang lain supaya mereka dapat mendownload dan memanfaatkan file-file berformat jpg, png dan cdr vector ini untuk keperluan usaha ataupun keperluan pribadi.
 
download-logo-vector-rrq-ryu-team-esports-format-cdr-coreldraw-logoawal

LINK DOWNLOAD

>>   LOGO RRQ TEAM ESPORTS   <<
Format JPG   |   Format PNG   |   Format CorelDraw

0 Response to "LOGO RRQ RYU TEAM ESPORTS"

Posting Komentar