DOWNLOAD LOGO KABUPATEN MALANG (MALANG REGENCY)

 
TENTANG KABUPATEN MALANG (MALANG REGENCY)
Kabupaten Malang (Malang Regency) adalah sebuah kabupaten yang ada di wilayah provinsi Jawa Timur. Secara geografis kabupaten Malang terletak pada kootdinat 7.9797°S 112.6304°E atau terletak diantara  112° 17' 00" sampai 112° 57' 00" Bujur Timur dan 7° 44' 00" sampai 8° 26' 00" Lintang Selatan. Berdasarkan letaknya, posisi kabupaten Malang pada sebelah utaranya berbatasan langsung dengan Kabupaten Jombang, Kabupaten Pasuruan dan Kota Batu, sedangkan pada sisi sebelah timur berbatasan langsung dengan Kabupaten Lumajang dan Kabupaten Probolinggo, lalu pada sisi sebelah selatan kabupaten ini berbatasan langsung dengan Samudra Hindia, sedangkan pada sisi sebelah baratnya berbatasan dengan Kabupaten Blitar dan Kabupaten Kediri.  Sebagian besar wilayah Kabupaten Malang merupakan kawasan dataran tinggi dan pegunungan yang berhawa sejuk, puncak tertingginya yaitu Gunung Arjuno dengan ketinggian 3.339 mdpl dan Gunung Kawi dengan ketinggian 2.651 mdpl.

Sebelum Kabupaten Malang berdiri secara administratif, dulunya wilayah kabupaten Malang merupakan bagian dari kekuasaan Kerajaan Singhasari. Kerajaan Singhasari pada masa kepemimpinan Tunggul Ametung masih berada dibawah kekuasaan Kerajaan Kediri dan berpusat di Tumapel. Namun, keadaan berubah setelah kemunculan Ken Arok yang menyukai putri Ken Dedes (Istri Tunggul Ametung) yang dikenal cantik Jelita, Ken Arok kemudian membunuh Tunggul Ametung dan memperistri Ken Dedes. Ken Arok juga mulai menyerang Kerajaan Kediri dengan maksud untuk menghilangkan pengaruh kekuasaannya dari Kerajaan Singhasari. Setelah berhasil mengalahkan Kerajaan Kediri, Kerajaan Singhasaripun kemudian berlepas diri dari kerajaan Kediri, sehingga statusnya menjadi Kadipaten. Ken Arok kemudian mengangkat dirinyasendiri menjadi raja Kerajaan Singhasari dan bergelar Sri Ranggah Rajasa Sang Amurwabhumi. Ken Arok kemudian memindahkan pusat pemerintaahn Kerajaan Singhasari ke wilayah Malang.

Pada masa kejayaan Kerajaan Mataram di tanah Jawa, termasuk di wilayah Malang, beberapa kerajaan yang ada di wilayah Malang satu per satu jatuh ke tangan Mataram, termasuk kerajaan Singhasari. Pada masa ini pusat pemerintahan dipusatkan di wilayah Demak, dan dari sinilah pengaruh penyebaran Agama Islam mulai mulai meluas di wilayah Malang dibawa oleh para Walisongo. Malang saat itu tengah dipimpin oleh AdipatiRonggo Tohjiwo dan statusnya menjadi Kadipaten. Pengaruh kekuasaan Mataram ini kemudian berdampak pada runtuhnya kekuasaan kerajaan-kerajaan yang ada di malang, peristiwa ini kemudia dikenal dengan istilah "Malang Kutho Bedhah". Peninggalan sejarah di Malang yang menjadi saksi bisu berdirinya Kabupaten Malang ada berupa candi-candi diantaranya ada Candi kKidal di kecamatan Tumpang, Candi Singhasari di kecamatan Singasari dan Candi Jago di kecamatan Tumpang.

Pada masa kekuasaan pemerintaahn kolonial Belanda (VOC), Malang merupakan lokasi strategis munculnya basis perlawanan rakyat melawan Kerajaan Mataram yang cndong kepada VOC, perlawanan ini dipimpin oleh Trunojoyo. Setelah Trunojoyo berhasil ditangkap, Malang kemudian diambil alih oleh Kerajaan Belanda dan oleh Gubernur Jenderal Belanda wilayah tersebut ditempatkan Bupati sebagai pemimpinnya. Bupati Malang yang pertama adalah Raden Tumenggung Notodiningrat I, ia diangkat oleh Gubernur Jenderal Belanda berdasarkan Resolusi Gubernur Jenderal 9 Mei 1820 Nomor 8 Staatblad 1819 Nomor 16. Sedangkan menurut Prasasti yang ditemukan di Malang yaitu Prasasti Dinoyo, ditemukan keterangan bahwa pernah dilakukan eresmian tempat suci pada hari Jum'at Legi tanggal 1 Magasirsa 682 Saka, yangapabila dikonversi ke penanggalan Masehi sepadan dengan tanggal 28 November 760. Tanggal inilah yang kemudian dijadikan sebagai hari lahir / hari jadi Kabupaten Malang.

Kabupaten Malang sendiri wilayahnyaterbagi kedalam 33 Kecamatan, 12 Kelurahan dan 378 Desa. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik kabupaten Malang tahun 2021, penduduk kabupaten Malang berjumlah 2.654.448 jiwa. Luas totalilayah Kabupaten Malang yaitu 3.530,65 km2, sehingga tingkat kepadatan penduduknya yaitu mencapai 752 jiwa/km2. Bersama dengan Kota Batu dan Kota Malang, Kabupaten Malang merupakan bagian dari kesatuan wilayah yang dikenal dengan Malang Raya (Wilayah Metropolitan Malang). Kabupaten Malang memiliki Maskot berupa flora dan Fauna yaitu Burung Cucak Ijo dan Apel Manalagi, ditetapkanmelalui surat Bupati tertanggal 8 Februari 1996 bernomor 522.4/429.024/1995 dan dikukuhkan dengan surat bupati tertanggal 26 April 1997 bernomor 180/170/SK/429.013/1997, tentang Penetapan Maskot / Identitas Flora dan Fauna Kabupaten Malang. Upaya pelestarian Burung Cucak Ijo dan Apel Manalagi dilakukan dengan membangun penangkaran terbesar berlokasi di Desa Jeru, Kecamatan Tumpang di atas lahan seluas 9,5 hektare (Pembangunan sedang berjalan).

Destinasi wisata yang ada di Kabupaten Malang cukup beragam, dimana Kabupaten Malang sendiri telah dikenal sebagai salah satu daerah tujuan wisata utama di Jawa Timur. Tempat wisatanya ada banyak sekali, seperti halnya Gunung Bromo, gunung Kawi, Wisata Payung Batu, Taman Ria Sengkaling, Air terjun Coban Rondo, Candi Singosari, pantai Donomulyo, hingga Agrowisata Kebun Teh PTPN Wonosari di Desa Ketindan kecamatan Lawang. Sebenarnya ada banyak sekali lokasi wisata yang lain yang cukup populer dan banyak dikunjungi, namun tidak bisa mimin sebutkan satu persatu disini, untukketerangan lengkapnya kalian bisa melakukan browsing di Internet untuk enemukandestinasi wisata yang cocok untuk kalian kunjungi di masa liburan nanti.

Website : www.malangkab.go.id


TENTANG LOGO MALANG (MALANG REGENCY)
Berikut ini adalah arti/makna dari Logo Kabupaten Malang:
  1. Persegi lima dengan garis tepi tebal berwarna Merah Putih, melambangkan Jiwa nasional bangsa Indonesia yang suci dan berani, di mana segala usaha ditujukan untuk kepentingan nasional berlandaskan falsafah Pancasila
  2. Kubah dengan garis tepi atapnya berwarna kuning emas dan warna dasar hijau mencerminkan papan atau tempat bernaung bagi kehidupan rohani dan jasmani diruang lingkup Daerah Kabupaten Malang yang subur makmur.
  3. Bintang bersudut lima berwarna kuning emas, mencerminkan Ketuhanan Yang Maha Esa berdasarkan Falsafah Pancasila yang Luhur dan Agung.
  4. Untaian padi berwarna kuning emas, daun kapas berwarna hijau serta bunga kapaas berwarna putih mencerminkan tujuan masyarakat adil dan makmur.
  5. Daun kapas berjumlah 17, bunga kapas berjumlah 8, gelombang laut berjumlah 45 mencerminkan semangat perjuangan Proklamasi 17 Agustus 1945.
  6. Rantai berwarna kuning emas mencerminkan persatuan dan keadilan, gunung berapi berwarna hijau mencerminkan potensi alam daerah Kabupaten Malang, dan asap berwarna putih mencerminkan semangat yang tak pernah kunjung padam.
  7. Laut mencerminkan kekayaan alam yang ada di daerah Kabupaten Malang sedangkan warna biru tua mencerminkan cita-cita yang abadi dan tak pernah padam.
  8. Keris yang berwarna hitam dan putih mencerminkan jiwa kepahlawanan dan Kemegahan sejarah daerah Kabupaten Malang. Buku terbuka berwarna putih mencerminkan tujuan meningkatkan kecerdasan rakyat untuk kemajuan.
  9. Sesanti/ungkapan "Satata Gama Karta Raharja" mencerminkan masyarakat adil dan makmur material dan spiritual disertai dasar kesucian yang langgeng (abadi).

Untuk mendownload logo KABUPATEN MALANG (MALANG REGENCY) dengan format JPG/JPEG (Joint Photographic Experts Group), PNG (Portable Network Graphics) tanpa background atau CDR (CorelDraw) untuk yang bisa diedit, langsung saja klik link dibawah ini:


LINK DOWNLOAD

>>  LOGO KABUPATEN MALANG (MALANG REGENCY)  <<
Format JPG   |   Format PNG   |   Format CorelDraw

0 Response to "DOWNLOAD LOGO KABUPATEN MALANG (MALANG REGENCY)"

Posting Komentar