DOWNLOAD LOGO KABUPATEN BATANGHARI (BATANGHARI REGENCY)

DESKRIPSI
Kabupaten Batanghari adalah sebuah kota yang masuk ke dalam wilayah provinsi Jambi. Secara posisi Kabupaten Batanghari terletak di titik kordinat 102° 30' 00” -  104° 30' 00” Bujur Timur dan 1° 15’ 00" - 2° 02’ 00" Lintang Selatan, dimana pada sisi sebelah utara berbatasan dengan Kabupaten Tanjung Jabung Barat dan Kabupaten Tebo, sedang pada sisi sebelah timur berbatasan dengan Kabupaten Muaro Jambi, lalu pada sisi sebelah selatan berbatasan dengan Kabupaten Musi Banyuasin, dan disebelah barat berbatasan dengan Kabupaten Sorolangun. Wilayah Kabupaten Batang Hari secara umum adalah berupa daerah perbukitan dengan ketinggian berkisar antara 11 hingga 500 meter diatas permukaan laut.
Kabupaten Batanghari sendiri wilayahnya terdiri dari 8 Kecamatan, 13 Kelurahan dan 96 Desa. Berdasarkan data statistik pada tahun 2017, jumlah penduduk Kabupaten Batanghari mencapai 308.249 jiwa. Luas wilayah Kabupaten Batanghari yaitu 5.804,00 km², sehingga tingkat sebaran penduduknya mencapai 53 jiwa/km². Penduduk di Kabupaten Batanghari terdiri dari berbagai sukiu seperti : Melayu, Jawa, Sunda, Batak, Minang, Cina, dan Suku-suku lain yang jumlahnya relatif kecil.
Destinasi wisata yang ada di Kabupaten Batanghari ada beragam, diantartanya yaitu Taman Payung yang ada di desa pulau Betung Kecamatan Pemayung, kemudian ada Taman Bunga Talang Bukit yang ada di Jl. Lintas Sumatera No. 10, kecamatan Muara Bulian, lalu ada Bukit Ilalang yang ada di desa Sungkai kecamatan Bajubang, kemudian ada wisata Sungai Batanghari yang ada di desa Sungai Pulai Kecamatan Muara Tembesi. Selain itu ada juga destinasi wisata Taman Remaja Tembesi di Kampung Baru kecamatan Muara Tembesi, Danau Puri Indah yang ada di Rantau Puri Indah Kecamatan Muara Bulian, lalu ada Pasar Muara Tembesi dan Lapangan Garuda yang ada di Rengas Condong kecamatan Muara Bulian.
Selain destinasi wisata diatas, kita juga bisa berkunjung ke sejumlah destinasi lainnya seperti Puri Rimbo Bulian yang ada di Kampung Baru Kecamatan Muara Tembesi, Tugu Tapah Malenggang Batanghari di Jl. Jend. Sudirman kecamatan Muara Bulian, Danau Biru di kecamatan Muara Tembesi, Danau Ugo di Aur Gading kecamatan Batin, wisata alam kembang langit, Bukit Cinta Danau Embat di desa Embat kecamatan Maro Sebo Ilir, Taman Wisata Sungai Bujang yang ada di Jalan Baru kelurahan rengas condong kecamatan muara Bulian dan Danau Letang Jaya yang ada di Perumnas Myuara Bulian kecamatan Ma Bulian.

Website Resmi Kabupaten Batanghari : www.batangharikab.go.id

SEJARAH KABUPATEN BATANGHARI
Kabupaten Batanghari dibentuk pada 1 Desember 1948 melalui Peraturan Komisaris Pemerintah Pusat di Bukit Tinggi Nomor 81/Kom/U, tanggal 30 Nopember 1948 dengan pusat pemerintahannya di Kota Jambi. Pada tahun 1963, pusat pemerintahan daerah ini dipindahkan ke Kenali Asam, 10 km dari Kota Jambi. Kemudian pada tahun 1979, berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 12 Tahun 1979, ibu kota kabupaten yang terkenal kaya akan hasil tambang ini pindah dari Kenali Asam ke Muara Bulian, 64 km dari Kota Jambi sampai saat ini. 

Batanghari yang ada sekarang mengalami dua kali pemekaran, awalnya kabupaten yang berada di Sumatra Bagian Tengah ini berdasarkan UU No. 7 Tahun 1965 dimekarkan menjadi dua daerah Tingkat II yaitu Kabupaten Batanghari yang saat itu ibu kotanya Kenali Asam dan Kabupaten Tanjung Jabung beribu kota Kuala Tungkal. (Yang kemudian dimekarkan menjadi Kabupaten Tanjung Jabung Barat dan Kabupaten Tanjung Jabung Timur). Dalam perkembangannya, sejalan dengan era reformasi dan tuntutan Otonomi Daerah, kabupaten yang dibelah sungai Batanghari ini sesuai dengan UU No. 54 Tahun 1999, kembali dimekarkan menjadi dua kabupaten yaitu Batanghari dengan ibukota Muara Bulian dan Muaro Jambi ibu kotanya di Sengeti. 

ARTI LOGO KABUPATEN BATANGHARI
Berikut adalah makna/arti dari logo Kabupaten Batanghari :
  • Lambang Berbentuk Perisai Segilima Yang Dilingkari Garis Putih Yang Menunjukkan Kesucian.
  • Di Dalamnya Terdapat Warna Hijau Menunjukkan Kesuburan.
  • Pucak Masjid Melambangkan Kepercayaan rakyat/yang sebagian Besar Beragama Islam.
  • Di Dalamnya Terdapat Warna Kuning Menunjukkan Kekayaan dan Keagungan, Kebesaran Rakyat Batang Hari.
  • Sedangkan Warna Biru Menunjukkan Sungai Batanghari.
  • Sungai Bercabang Dua Menunjukkan Geografis Batang Hari, Cabang ke Kiri adalah Sungai Batangtembesi, Cabang Kekanan Sungai Batanghari.
  • Keris Siginjai Menunjukkan Lambang Kerajaan-Kerajaan Dan Perjuangan Rakyat Jambi Termasuk Rakyat Batang Hari Dalam Melawan Penjajah.
  • Menara Minyak Melambangkan Terdapatnya Tambang Minyak.
  • Pohon Karet Menandakan akan Kesuburan/Kekayaan Alamnya.
  • Kabupaten Batang Hari, Serentak Bak Regam, yang Artinya menunjukkan watak dan adat yang seiya sekata (musyawarah dan mufakat)

DOWNLOAD LOGO KABUPATEN BATANGHARI

Untuk mendownload logo KABUPATEN BATANGHARI (BATANGHARI REGENCY) dengan format JPG/JPEG (Joint Photographic Experts Group), PNG (Portable Network Graphics) tanpa background atau CDR (CorelDraw) untuk yang bisa diedit, langsung saja klik link dibawah ini:
 

LINK DOWNLOAD

>>  LOGO KABUPATEN BATANGHARI (BATANGHARI REGENCY) <<
Format JPG   |   Format PNG   |   Format CorelDraw

0 Response to "DOWNLOAD LOGO KABUPATEN BATANGHARI (BATANGHARI REGENCY)"

Posting Komentar