DOWNLOAD LOGO KABUPATEN BANGGAI LAUT (BANGGAI LAUT REGENCY)

 
DESKRIPSI
Kabupaten Banggai Laut adalah sebuah Kabupaten yang masuk ke dalam wilayah Provinsi Sulawesi Tengah. Secara posisi Kabupaten Banggai Laut terletak di titik kordinat 123° 00' 00” - 124° 20' 00” Bujur Timur dan 1° 26’ 00" - 2° 18’ 00" Lintang Selatan, dimana pada sisi sebelah utara berbatasan dengan Laut Maluku, Selat Kalumbatan dan Selat Bangkurung, sedang pada sisi sebelah timur berbatasan dengan Laut Maluku, lalu pada sisi sebelah selatan berbatasan dengan Laut Banda, sedangkan disebelah baratnya berbatasan dengan Teluk Tolo. Secara umum wilayah Kabupaten Banggai Laut merupakan kawasan dataran rendah, perbukitan, hingga pegunungan, dengan ketinggian daratan antara 200 hingga 1.000 meter diatas permukaan laut.

Kabupaten Banggai Laut sendiri wilayahnya terdiri dari 7 Kecamatan, 3 Kelurahan dan 63 Desa. Berdasarkan data statistik pada tahun 2020, jumlah penduduk Kabupaten Banggai Laut mencapai 70.435 jiwa. Luas wilayah Kabupaten Banggai Laut yaitu 725,67 km², sehingga tingkat sebaran penduduknya mencapai 97 jiwa/km². Kabupaten Banggai Laut masih tergolong daerah agraris, dimana potensi sebagian besar wilayah yang cenderung pada sektor pertanian. Adapun kontribusi sektor ekonomi lainnya terhadap Pendapatan Daerah KabupatenBanggai Laut adalah Kehutanan, perikanan, Pertambangan dan Penggalian, Industri pengolahan, pengadaan listrik dan gas, pengadaan air, konstruksi dan perdagangan.

Destinasi wisata yang ada di Kabupaten Banggai Laut ada beragam, diantaranya yaitu wisata Pantai Bulung, pengunjung bisa melihat terumbu karang maupun ikan ikan kecil yang menari di dasar laut, berlokasi di Tolokibit, Kecamatan Banggai Selatan. Kemudian ada wisata Air Terjun Piala, dimanfaatkan sebagai Pembangkit Listrik Tenaga Mini Gidro (PLTMH) yang dikelola oleh swasta dan kemudian dijual kepada PLN, berlokasi di Hanga-hanga, Kecamatan Luwuk Selatan. Kaku ada wisata Padang Laya, daerah perbukitan yang menyuguhkan pemandangan yang sangat menawan, berlokasi di Dangkalan, Kecamatan Banggai. Dan ada wisata Pantai Batu Lubang, lokasinya cukup unik berada pada sebuah tebing di tepi pantai, berlokasi di Tanjung Gundul, Pasir Putih, Kecamatan Banggai.

Selain destinasi wisata diatas, kita juga bisa berkunjung ke sejumlah destinasi lainnya seperti Pantai Bongo, pantai yang memiliki air yang sangat jernih sehingga cocok untuk lokasi berenang, berada di Bone Baru, Kecamatan Banggai Utara. Kemudian ada wisata Pulau Bakakang, pengunjung bisa berkeliling pulau dengan menggunakan perahu nelayan setempat, lokasinya berada di Pulau Bakakang, Kecamatan Banggai. Lalu ada wisata Pulau Bandang, merupakan pulau perawan yang masih belum banyak terjamah oleh manusia, berada di Monsongan, Kecamatan Banggai Tengah. Dan ada wisata Pulau Bukakan, disini pengunjung bisa melakukan aktivitas snorkeling dan juga berenang atau pun bersantai di pinggir pantai, berlokasi di Dodung Kecamatan Banggai.

Website resmi Kabupaten Banggai Laut (Banggai Laut Regency) :
www.banggailautkab.go.id

SEJARAH KABUPATEN BANGGAI LAUT
Kabupaten Banggai Laut merupakan hasil pemekaran dari Kabupaten Banggai Kepulauan yang disahkan dalam sidang paripurna DPR RI pada 14 Desember 2012 di gedung DPR RI tentang Rancangan UU Daerah Otonomi Baru (DOB). Kabupaten Banggai Kepulauan sendiri adalah salah satu kabupaten yang terdapat di provinsi Sulawesi Tengah dan beribukota di Salakan. Kabupaten ini sebelumnya merupakan kesatuan wilayah dengan Kabupaten Banggai. Berdasarkan Undang-Undang Nomor 51 Tahun 1999 menetapkan pulau-pulau di tengah lautan tersebut menjadi daerah otonom Banggai Kepulauan, sementara kabupaten induk tetap disebut Kabupaten Banggai dan pemekarannya disebut Kabupaten Banggai Kepulauan (Bangkep).

ARTI LOGO KABUPATEN BANGGAI LAUT
Berikut adalah makna/arti dari logo Kabupaten Banggai Laut (Banggai Laut Regency) :
  1. Perisai Lima, mengartikan bahwa Daerah Kabupaten Banggai adalah bagian Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila.
  2. Bintang Bersudut Lima, berwarna Kuning Emas mengartikan sinar cahaya keagungan Tuhan Yang Maha Esa.
  3. Burung Maleo yang berwarna Coklat dan Hitam dalam keadaan terbang adalah jenis margasatwa yang spesifik terdapat di Daerah Kabupaten Banggai dan mempunyai hubungan dengan adat istiadat di Daerah Kabupaten Banggai dan melambangkan tenaga membangun dari rakyat di Daerah Kabupaten Banggai.
  4. Gunung ialah Gunung Tompotika di Daerah Kabupaten Banggai yang melambangkan kesabaran jiwa dan ketinggian cita-cita rakyat di Daerah Kabupaten Banggai.
  5. Garis Batas yang berwarna kuning emas, adalah daratan yang melambangkan kesuburan tanah daerah Kabupaten Banggai.
  6. Laut berwarna biru, mengartikan sebagian Daerah Kabupaten Banggai terdiri dari Pulau-pulau yang kaya dengan hasil laut.
  7. Sebatang Pohon Kelapa Berdaun 9 (Sembilan) dan berbuah 60 (enam puluh) mengartikan hasil utama Kabupaten Banggai dan melahirkan angka 1, 9 dan 60 yang berarti 1960.
  8. Kulit Mutiara, adalah satu hasil laut yang spesifik terdapat di Daerah Kabupaten Banggai yang menghasilkan biji mutiara dan kulitnya dibuat perhiasan.
  9. Padi 8 (delapan) butir warna kuning emas, mengartikan kemakmuran yang hendak dicapai dan melahirkan angka 8 (delapan).
  10. Kapas 7 (tujuh) buah juga mengartikan kemakmuran yang hendak dicapai dan melahirkan angka 7 (tujuh).
  11. Bingkai Perisai dan Pita Berwarna Putih bertuliskan “KABUPATEN BANGGAI” dengan huruf berwarna hitam mengartikan kesucian dan ketabahan hati rakyat Daerah Kabupaten Banggai.
  12. Warna Merah pada Perisai mengingat sejarah Kerajaan Banggai dahulu yang menggunakan bendera berwarna merah juga melambangkan keberanian dan kepahlawanan rakyat daerah Kabupaten Banggai.
  13. Angka 8 (delapan), 7(tujuh) dan 1960 mengartikan lahirnya Daerah Kabupaten Banggai pada tanggal 8-7-1960 berdasarkan Undang-Undang No. 29 Tahun 1959.

DOWNLOAD LOGO KABUPATEN BANGGAI LAUT
Untuk mendownload logo Kabupaten Banggai Laut (Banggai Laut  Regency) dengan format JPG/JPEG (Joint Photographic Experts Group), PNG (Portable Network Graphics) tanpa background atau CDR (CorelDraw) untuk yang bisa diedit, langsung saja klik link dibawah ini:
 
download-logo-kabupaten-banggai-laut-provinsi-sulawesi-tengah-vector-coreldraw-logoawal

LINK DOWNLOAD

>>  LOGO KABUPATEN BANGGAI LAUT <<
Format JPG   |   Format PNG   |   Format CorelDraw

0 Response to "DOWNLOAD LOGO KABUPATEN BANGGAI LAUT (BANGGAI LAUT REGENCY)"

Posting Komentar