DOWNLOAD LOGO KABUPATEN MUNA BARAT (WEST MUNA REGENCY)

 
DESKRIPSI
Kabupaten Muna Barat adalah sebuah Kabupaten yang masuk ke dalam wilayah Provinsi Sulawesi Tenggara. Secara posisi Kabupaten Muna Barat terletak di titik kordinat 122° 09' 15” - 122° 41' 15” Bujur Timur dan 4° 29’ 30" - 5° 01’ 30" Lintang Selatan, dimana pada sisi sebelah utara berbatasan dengan Kabupaten Konawe Selatan, sedang pada sisi sebelah timur berbatasan dengan Kabupaten Muna, lalu pada sisi sebelah selatan berbatasan dengan Kabupaten Muna, sedangkan disebelah baratnya berbatasan dengan Kabupaten Bobansa. Secara umum wilayah Kabupaten Muna Barat merupakan kawasan dataran rendah, perbukitan, hingga pegunungan, dengan ketinggian daratan antara 0 hingga 1.000 meter diatas permukaan laut.

Kabupaten Muna Barat sendiri wilayahnya terdiri dari 11 Kecamatan, 5 Unit Pemukiman Transmigrasi (UPT) dan 86 Desa. Berdasarkan data statistik pada tahun 2020, jumlah penduduk Kabupaten Muna Barat mencapai 84.182 jiwa. Luas wilayah Kabupaten Muna Barat yaitu 1.022,89 km², sehingga tingkat sebaran penduduknya mencapai 82 jiwa/km². Pendapatan daerah Kabupaten Muna Barat sangat ditunjang oleh bidang perkebunan dan pertanian yang tersebar merata hampir diseluruh wilayah daerah ini. Selain itu, di wilayah kecamatan Tiworo Kepulauan juga menyumbang pendapatan daerah dari sektor perikanan yang cukup besar. Kabupaten Muna Barat merupakan daerah potensial untuk pengembangan agrowisata dan wisata sejarah. 

Destinasi wisata yang ada di Kabupaten Muna Barat ada beragam, diantaranya yaitu wisata Pulau Gala, yang membuat unik pulau ini dihuni sedikit orang yang dikenal jauh dari dunia luar dan masih menggunakan cara tradisional, berlokasi di Pulau Gala, Kecamatan Maginti. Kemudian ada wisata Pulau Gala Kecil, di sini pengunjung bisa melihat hamparan pasir berwarna putih bersih serta bebatuan yang menambah kesan eksotis, berlokasi di Pulau Gala Kecil, Kecamatan Maginti. Lalu ada wisata Danau Gempol, menawarkan pemandangan yang luar biasa, dimana airnya terlihat sangat jernih dipadu alam sekitar yang asri, berlokasi di Katangana, Kecamatan Tiworo Selatan. Dan ada wisata Pulau Indo, pengunjung akan dibuat takjub dengan pasir putihnya yang terlihat bersih nan asri, berlokasi di Desa Tiga, Kecamatan Tiworo Utara.

Selain destinasi wisata diatas, kita juga bisa berkunjung ke sejumlah destinasi lainnya seperti Pemancingan Parura Jaya, terkenal sejak pernah menjadi lokasi syuting untuk salah satu acara di salah satu stasiun tv swasta nasional ternama, berlokasi di Parura Jaya, Kecamatan Tiworo Selatan. Kemudian ada wisata Air Sangia, menjadi tempat yang menyenangkan untuk melakukan aktivitas berendam atau bermain air yang segar, berlokasi di Desa Kabangka, Kecamatan Kabangka. Lalu ada wisata Permandian Wakante, terkenal dengan kejernihan airnya yang bersumber langsung dari mata air, pemandian satu ini bisa menjadi alternatif terbaik ketika mendatangi Muna Barat, berlokasi di desa Latugho, Kecamatan Lawa, Kaupaten Muna Barat.

Website resmi Kabupaten Muna Barat (West Muna Regency) :
www.munabaratkab.go.id

SEJARAH KABUPATEN MUNA BARAT

Kabupaten Muna Barat adalah Kabupaten hasil pemekaran dari Kabupaten Muna melalui UU No. 14 Tahun 2014 yang diterbitkan pada tanggal 23 Juli 2014.

ARTI LOGO KABUPATEN MUNA BARAT
Berikut adalah makna/arti dari logo Kabupaten Muna Barat (West Muna Regency) :

-Belum ada Keterangan -
 

DOWNLOAD LOGO KABUPATEN MUNA BARAT
Untuk mendownload logo Kabupaten Muna Barat (West Muna Regency) dengan format JPG/JPEG (Joint Photographic Experts Group), PNG (Portable Network Graphics) tanpa background atau CDR (CorelDraw) untuk yang bisa diedit, langsung saja klik link dibawah ini:
 
download-logo-kabupaten-muna-barat-provinsi-sulawesi-tenggara-vector-coreldraw-logoawal

LINK DOWNLOAD

>>  LOGO KABUPATEN MUNA BARAT  <<
Format JPG   |   Format PNG   |   Format CorelDraw

0 Response to "DOWNLOAD LOGO KABUPATEN MUNA BARAT (WEST MUNA REGENCY)"

Posting Komentar