LOGO SIAM CEMENT GROUP (SCG)

 
Siam Cement Group (SCG), sebagaimana dikutip dari laman resminya scg.com, merupakan perusahaan semen dan bahan material tertua kedua setelah Semen Padang dan terbesar di Thailand dan Asia Tenggara. SCG memulai operasi bisnis di Indonesia sejak tahun 1995 dengan bidang trading yang memiliki fokus utama pada perdagangan dan riset pasar. Secara bertahap, SCG memperluas investasi dalam bisnis yang beragam seperti PVC, ubin keramik, dan bergabung dengan mitra dalam bisnis bahan bangunan.

Selama beberapa tahun terakhir, SCG berinvestasi dalam berbagai bisnis di Indonesia untuk mengejar visi perusahaan dalam menjadi pemimpin regional dengan penekanan pada inovasi dan keberlanjutan. Saat ini, SCG memiliki sekitar 7.200 karyawan di Indonesia dan total 28 anak perusahaan di tiga bisnis inti, yaitu semen & bahan bangunan (cement building materials), bahan kimia (chemicals), dan pengemasan (packaging). SCG terus mempelajari dan mengembangkan pasar untuk mencari investasi jangka panjang yang dapat menjadi kontribusi pada pertumbuhan Indonesia yang berkelanjutan.

Pada 2016, SCG juga menjadi perusahaan terbesar ke dua di Thailand dan urutan 604 perusahaan publik di dunia berdasarkan majalah Forbes. Saham SCG termasuk ke dalam indeks SET50 dan SET100. Pemilik saham mayoritas dari perusahaan ini adalah Biro Properti Kerajaan (Crown Property Bureau) yang memiliki 30% saham SCG. Pendapatan konsolidasi SCG mencapai 450 miliar bath ($14 miliar) pada tahun buku 2017:10. Unit semen dan material bangunan menyumbang 38%, 44% berasal dari unit bahan kimia dan 18% dari bisnis pengemasan. Pada 2016, SCG berada di urutan pertama perusahaan pilihan untuk lulusan universitas di Thailand berdasarkan poling yang dilakukan oleh Asia Internship Program.

SCG mendirikan pabrik semen pertama di Bangkok, Thailand berdasarkan Keputusan Raja Rama VI (Vajiravudh) pada 1913. Sejak saat itu, Perseroan melakukan ekspansi beragam bisnis dengan tiga unit bisnis inti: SCG Cement-material bangunan, SCG Chemicals, dan SCG Packing. Saat ini, SCG banyak berinvestasi di regional Asia Tenggara termasuk bisnis pengemasan di Malaysia, kompleks petrokimia di Vietnam, dan banyak pabrik semen di regional ini. 
 
Pegawai SCG diperkiarakan mencapai 54.000 orang. Produk-produknya dipasarkan secara domestik dan di ekspor ke seluruh regional di seluruh dunia. Cementhai Holding Co., Ltd. mengawasi investasi SCG di beragam bisnis. Sebagian besar merupakan usaha patungan dengan perusahaan internasional lainnya seperti Kubota, Yamato Kogyo, Aisin Takaoka Group, Nippon Steel, Toyota Motor, Michelin, Hayes Lemmerz, Siam Mitsui, danDow Chemical company.

UNIT BISNIS SCG

CEMENT BUILDING MATERIAL
emasok dan distributor semen dan bahan bangunan dan semen, termasuk bisnis ritel dengan jaringan nasional, tidak hanya struktur, tetapi juga atap, plafon dinding dan lansekap yang telah diketahui memiliki standar kualitas terbaik di kelasnya.

CHEMICAL
Mengembangkan bahan kimia plastik berkualitas tinggi yang akan berkontribusi pada pengembangan infrastruktur untuk kehidupan yang lebih baik di Indonesia. Bisnis bahan kimia juga memiliki usaha gabungan dengan perusahaan petrokimia terkemuka di Indonesia, PT Chandra Asri Petrochemical.

PACKAGING
Bisnis pengemasan menawarkan beragam kebutuhan untuk memenuhi kebutuhan pelanggan seperti pengemasan kertas dan sistem cetak offset dengan prinsip ‘Circular Economy’ yang memasok pelanggan di seluruh Indonesia.

DOWNLOAD LOGO SIAM CEMENT GROUP (SCG)

Bagi anda yang ingin mendownload Logo Siam Cement Group (SCG) dengan format JPG/JPEG (Joint Photographic Experts Group) atau format PNG (Portable Network Graphics) tanpa background dengan tingkat resolusi tinggi atau anda ingin mendownload logo ini pada format vector CDR (CorelDraw) yang bisa diedit kembali guna keperluan pribadi, untuk usaha desain, untuk usaha cetak dan yang lainnya, langsung saja anda klik link download yang telah kami sediakan di bagian paling bawah artikel. 

Apabila anda mengalami kendala pada link download, seperti link mati, atau ketidak sesuaian link, atau permasalahan yang lainnya, silahkan sampaikan permasalahan tersebut di kolom komentar agar kendala tersebut bisa segera kami perbaiki. Kami akan selalu Update logo dan desain terbaru lainnya, mohon dukungan anda semua dengan share ke rekan-rekan yang lain supaya mereka dapat mendownload dan memanfaatkan file-file berformat jpg, png dan cdr vector ini untuk keperluan usaha ataupun keperluan pribadi.
 
download-logo-vector-scg-siam-cement-group-format-cdr-coreldraw-logoawal

LINK DOWNLOAD

>>   LOGO SIAM CEMENT GROUP (SCG)   <<
Format JPG   |   Format PNG   |   Format CorelDraw

0 Response to "LOGO SIAM CEMENT GROUP (SCG)"

Posting Komentar