LOGO MORPH TEAM ESPORTS

 
Kata esports, sebagaimana dikutip dari laman esportsnesia.com, mungkin merupakan hal yang masih asing di telinga sebagian orang, namun kata ini juga sudah sangat familiar bagi beberapa orang, khususnya bagi para penggemar video game dan game online. Esport sendiri mengambil definisi bentuk dari kata Email, dimana "E" mewakili kata elektronok dan "Sport" mewakili kata olahraga, sehingga esport dapat didefinisikan sebagai olahraga yang dilakukan melalui media elektronik seperti komputer, konsol, handphone, dan sebagainya.

Esport sendiri pada awalnya bermula dari sebuah kompetisi yang diadakan oleh suatu komunitas, dan hanya berhadiah majalah. Dulu tidak dikenal istilah esport, namun sekarang esports terus berkembang dan mulai memancing perhatian dari berbagai kalangan, mulai dari gamers, media, hingga perusahaan-perusahaan besar yang sama sekali tidak bergerak di bidang esports. Istilah esports digambarkan untuk menggambarkan permainan video game yang bersifat kompetitif.  Layaknya seperti Catur, kini esport dikategorikan sebagai cabang olahraga baru, bahkan telah diperlombakan pada olimpiade dan PON (Pekan Olahraga Nasional).

Morph Team, sebagaimana dikutip dari laman bola.net, mulai dikenal usai keluar sebagai pemenang Grand Final Dunia Games League (DGL) 2020. Dengan koleksi 136 poin, Morph berhasil mengalahkan 15 tim lain termasuk Bigetron dan RRQ yang notabene merupakan tim kuat di PUBG Mobile Indonesia. Bertarung pada kompetisi yang dihelat pada 29 Januari hingga 1 Maret 2020, Morph Team sukses mengoleksi 136 poin, jauh meninggalkan juara dunia PUBG Mobile, Bigetron, dengan selisih 17 poin. Morph Team awalnya hanya berstatus kuda hitam. Bermaterikan Jeixy, RensKy, NoMercy, dan Zabrol, Morph Team justru di luar dugaan mampu tampil dominan sejak ronde pertama.

Pada ronde kelima hari kedua DGL, RensKy menyita perhatian dengan mengoleksi tujuh kills. Morph dibawanya meraih Winner Winner Chicken Dinner pada ronde ini sekaligus menjauhkan keunggulan mereka dari Bigetron. Bigetron dan tim lain tahu betul, ronde ketujuh yang digelar di peta Vikendi adalah satu-satunya kesempatan terakhir mereka guna menghentikan dominasi Morph. Namun, meski Bigetron sanggup meraih Chicken Dinner, Morph masih unggul 32 poin atas lawan-lawannya di bawah. Penentuan pemenang DGL 2020 akhirnya tersaji pada ronde terakhir. Skenario cantik diperlukan oleh tim-tim yang masih berpeluang menjegal Morph.

Bigetron tak bisa bermain aman dan harus menampilkan permainan bar-bar dan menghasilkan banyak kill untuk mengejar Morph. Di sisi lain, Morph bisa bermain aman setidaknya tidak tersingkir dari lima besar pada ronde pamungkas ini. Alih-alih, Bigetron malah terjebak di antara pertempuran RRQ dan Slayer Team. Morph beruntung bisa mempertahankan posisi teratas, dan Slayer Team sanggup keluar sebagai pemenang pada ronde ini. Morph pun akhirnya didaulat sebagai tim PUBG Mobile terbaik. 

Morph Team merupakan tim PUBG Mobile yang dibentuk oleh Reza Oktovian atau biasa dikenal dengan Reza Arap. Timnya terbilang baru, yakni pada akhir Januari atau awal Februari 2020. Reza Arap bukan nama baru dalam dunia eSports Indonesia. Sebelum membentuk Morph Team, ia pernah memiliki tim bernama We Againts the World atau WAW. Sepekan setelah WAW dibubarkan, Reza Arap yang juga dikenal sebagai YouTuber itu membentuk Morph Team. Adapun Reza Arap bekerja sama dengan BuBu eSports. Mereka merupakan perusahaan yang kerap kali membuat turnamen eSports berskala besar. Morph Team bukan cuma memiliki tim PUBG Mobile saja, tapi juga divisi Apex Leagends. Morph Team langsung menyita perhatian eSports Indonesia dengan menjuarai DGL 2020. Tak tanggung-tanggung, mereka mengalahkan juara dunia, Bigetron.

DOWNLOAD LOGO MORPH TEAM ESPORTS

Bagi anda yang ingin mendownload Logo Morph Team Esports dengan format JPG/JPEG (Joint Photographic Experts Group) atau format PNG (Portable Network Graphics) tanpa background dengan tingkat resolusi tinggi atau anda ingin mendownload logo ini pada format vector CDR (CorelDraw) yang bisa diedit kembali guna keperluan pribadi, untuk usaha desain, untuk usaha cetak dan yang lainnya, langsung saja anda klik link download yang telah kami sediakan di bagian paling bawah artikel. 

Apabila anda mengalami kendala pada link download, seperti link mati, atau ketidak sesuaian link, atau permasalahan yang lainnya, silahkan sampaikan permasalahan tersebut di kolom komentar agar kendala tersebut bisa segera kami perbaiki. Kami akan selalu Update logo dan desain terbaru lainnya, mohon dukungan anda semua dengan share ke rekan-rekan yang lain supaya mereka dapat mendownload dan memanfaatkan file-file berformat jpg, png dan cdr vector ini untuk keperluan usaha ataupun keperluan pribadi.
 
download-logo-vector-morph-team-esports-format-cdr-coreldraw-logoawal

LINK DOWNLOAD

>>   LOGO MORPH TEAM ESPORTS   <<
Format JPG   |   Format PNG   |   Format CorelDraw

0 Response to "LOGO MORPH TEAM ESPORTS"

Posting Komentar